Berita

Melania Trump (Foto: Reuters)

Dunia

Trump Dukung Melania Gugat Hunter Biden Soal Komentar Epstein

JUMAT, 15 AGUSTUS 2025 | 14:52 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Langkah Melania Trump menggugat Hunter Biden atas komentarnya yang mengaitkan dia dan Presiden Donald Trump dengan mendiang Jeffrey Epstein mendapat dukungan dari sang suami.

Dalam wawancara di radio Fox News pada Kamis 14 Agustus 2025, Trump mengatakan telah meminta istrinya melanjutkan proses hukum. Ia juga membantah tuduhan kedekatan dirinya dan Melania dengan Epstein.

“Jeffrey Epstein tidak ada hubungannya dengan perkenalan saya dan Melania. Mereka hanya mengarang cerita,” kata Trump, dikutip dari CNN.


Kasus ini bermula dari video di kanal YouTube Channel 5 yang dipandu Andrew Callaghan, di mana Hunter Biden mengomentari hubungan Trump dan Epstein, mengutip penulis Michael Wolff. Video itu telah ditonton 1,3 juta kali.

Melania menuntut video tersebut dihapus, meminta permintaan maaf resmi dari Hunter Biden, dan menuntut ganti rugi 1 miliar Dolar AS (sekitar Rp16,2 triliun).

Pengacara Melania menegaskan akan mengambil langkah hukum terhadap siapa pun yang menyebarkan tuduhan palsu. Menurut juru bicara Melania, kisah sebenarnya soal pertemuannya dengan Trump ada di buku biografi resminya.

Namun, Hunter Biden menolak meminta maaf. Dalam wawancara lanjutan yang diunggah 14 Agustus, ia berkata tegas:

“Persetan. Itu tidak akan terjadi," ujarnya.

Hunter bahkan menantang Trump dan Melania untuk memberikan kesaksian resmi (deposisi) tentang hubungan mereka dengan Epstein. Ia menilai gugatan tersebut hanya untuk mengalihkan isu dan tidak masuk akal disebut pencemaran nama baik. 

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya