Berita

Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta membuka perekrutan PJLP pemadam kebakaran/Ist

Nusantara

Pemprov DKI Buka Lowongan 1.000 Petugas Damkar

SENIN, 11 AGUSTUS 2025 | 23:18 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pemprov DKI Jakarta melalui Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) membuka perekrutan Penyedia Jasa Lainnya Perorangan (PJLP) Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Provinsi DKI Jakarta sebanyak 1.000 personel. 

Rekrutmen petugas damkar ini dilakukan secara terbuka melalui sistem daring (online) dan gratis. Masyarakat dapat melihat informasinya di https://www.jakarta.go.id/loker dan instagram resmi Dinas Gulkarmat DKI Jakarta @humasjakfire.

Kepala Dinas Gulkarmat Provinsi DKI Jakarta, Bayu Meghantara mengatakan, kebutuhan formasi petugas Damkar tahun ini tersebar di lima wilayah kota administrasi.


Rinciannya Jakarta Barat: 202 formasi, Jakarta Pusat: 187 formasi, Jakarta Selatan: 211 formasi, Jakarta Timur: 219 formasi, dan Jakarta Utara: 181 formasi

“Rekrutmen ini untuk petugas operasional lapangan yang akan ditugaskan di pos pemadam yang ada di lima wilayah kota administrasi DKI Jakarta. Proses seleksi akan dijalankan secara transparan, adil, dan professional,” kata Bayu dikutip dari PPID Pemprov DKI Jakarta, Senin 11 Agustus 2025.

Menurut Bayu, rekrutmen ini dilaksanakan untuk memperkuat jumlah personel pemadam kebakaran di Jakarta yang saat ini masih belum mencapai kebutuhan ideal. 

Dengan bertambahnya personel, diharapkan dapat meningkatkan kecepatan dan efektivitas layanan darurat, melindungi jiwa dan aset warga, serta memperkuat kesiapsiagaan terhadap potensi kebakaran dan bencana di wilayah perkotaan.

“Melalui rekrutmen ini kami mengajak warga untuk memanfaatkan kesempatan ini dan berkontribusi langsung dalam menjaga keselamatan kota, serta menjadi bagian dari layanan publik yang menyelamatkan jiwa dan aset warga Jakarta,” kata Bayu.

Adapun, untuk pendaftaran dan pengunggahan dokumen lamaran dapat dilakukan secara daring melalui tautan berikut sesuai wilayah:
• Jakarta Barat
https://linktr.ee/pjlpdamkarjb2025 atau https://s.id/pjlpdamkarjakbar2025
• Jakarta Timur
https://linktr.ee/pjlpdamkarjt2025 atau https://s.id/pjlpdamkarjaktim2025
• Jakarta Selatan
https://linktr.ee/pjlpdamkarjs2025 atau https://s.id/pjlpdamkarjaksel2025
• Jakarta Pusat
https://linktr.ee/pjlpdamkarjp2025 atau https://s.id/pjlpdamkarjakpus2025
• Jakarta Utara
https://linktr.ee/pjlpdamkarju2025 atau https://s.id/pjlpdamkarjakut2025.



Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya