Berita

Ilustrasi/Net

Presisi

Remaja Ditemukan Tewas dengan Kepala Terbungkus Plastik

KAMIS, 07 AGUSTUS 2025 | 18:22 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Remaja laki-laki berinisial F (14) ditemukan tewas dalam kamar rumahnya di Jalan Veteran No. 42, Kelurahan Perdagangan I, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, pada Rabu malam, 6 Agustus 2025. Korban ditemukan dalam kondisi kepala tertutup kantong plastik berwarna putih.

Kapolres Simalungun, AKBP Marganda Aritonang langsung memimpin pemeriksaan tempat kejadian perkara (TKP) bersama tim Inafis.

Korban yang masih duduk di kelas IX SMP ini pertama kali ditemukan oleh pamannya, setelah sang ibu merasa curiga karena F tidak bisa dihubungi sejak Selasa 5 Agustus 2025.



Saat masuk ke rumah bersama dua orang lainnya, paman korban mencium bau tak sedap dari dalam kamar. Saat pintu berhasil dibuka, F ditemukan dalam posisi telentang di atas tempat tidur, mengenakan kaus putih lengan panjang bertuliskan "Berastagi".

Kasi Humas Polres Simalungun, AKP Verry Purba mengatakan, tidak ditemukan tanda-tanda korban dalam keadaan terikat.

“Informasi yang menyebut korban terikat itu tidak benar. Namun memang benar kepala korban tertutup plastik,” kata AKP Verry, Kamis 7 Agustus 2025.

Polisi belum dapat memastikan penyebab kematian korban. Hasil autopsi dari RSUD Djasamen Saragih Pematang Siantar masih ditunggu. 

Namun, tidak ditemukan tanda-tanda kekerasan dari luar. Selain itu, pintu rumah dan kamar terkunci dari dalam saat ditemukan.

“Penyelidikan masih terus berlangsung. Kami juga memeriksa keluarga, saksi, teman-teman korban, serta perangkat elektronik milik korban seperti ponsel dan laptop,” kata AKP Verry dikutip dari RMOLSumut.

Korban diketahui tinggal bersama ibu dan kakaknya. Saat kejadian, ibu dan kakaknya sedang bepergian ke Berastagi sejak Senin 4 Agustus 2025, sementara F ditinggal sendirian dalam keadaan sehat.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Mantan Relawan: Jokowi Takut Ijazahnya Terungkap di Pengadilan

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:06

Eggi Sudjana Nyetir Mobil Mewah di Malaysia Bukan Hoaks

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:01

Madu Dari Sydney

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:32

Zakat Harus Jadi Bagian Solusi Kebangsaan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:27

Sudirman Said Dilamar Masuk Partai Gema Bangsa

Sabtu, 17 Januari 2026 | 23:01

Trump Ancam Kenakan Tarif ke Negara yang Tak Sejalan soal Greenland

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

Dirut Indonesia Air Transport Klarifikasi Kru Pesawat Bawa Pegawai KKP Hilang Kontak di Maros Bukan Delapan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:51

KKP Terus Monitor Pencarian Pesawat ATR 42-500 Usai Hilang Kontak

Sabtu, 17 Januari 2026 | 22:09

Ini Identitas dan Pangkat Tiga Pegawai KKP di Pesawat ATR yang Hilang Kontak di Maros

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:48

Klarifikasi Menteri Trenggono, Pesawat ATR Sewaan KKP yang Hilang Kontak di Maros Sedang Misi Pengawasan Udara

Sabtu, 17 Januari 2026 | 21:37

Selengkapnya