Berita

Gerakan Pasar Murah Polres Jepara/Ist

Presisi

Polres Jepara Gelar Pasar Murah, Warga Terbantu dapat Beras Harga Miring

KAMIS, 07 AGUSTUS 2025 | 02:59 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Kepolisian Resor (Polres) Jepara, Polda Jawa Tengah, menggelar Gerakan Pasar Murah secara serentak di wilayah Kabupaten Jepara, tepatnya di rest area Ngetuk Garden Desa Ngabul Kecamatan Tahunan dan depan Pasar Pecangaan, pada Rabu, 6 Agustus 2025.

Kegiatan ini merupakan upaya nyata Polri untuk menjaga stabilitas harga dan pasokan beras di Kabupaten Jepara, sekaligus meringankan beban ekonomi masyarakat.

Kapolres Jepara AKBP Erick Budi Santoso melalui Kasihumas AKP Dwi Prayitna mengatakan, bahwa kegiatan ini adalah hasil kolaborasi antara Polres Jepara bersama Bulog.


"Kami berharap kegiatan ini dapat membantu meringankan beban masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan pangan sehari-hari," ujar Kasihumas AKP Dwi Prayitna dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Kamis, 7 Agustus 2025.

Dalam kegiatan ini, Polres Jepara menyediakan total 3,5 ton beras (kemasan 5 Kg). Beras tersebut didistribusikan ke dua lokasi tersebut, dengan rincian Kecamatan Tahunan sebanyak 2 ton dan Kecamatan Pecangaan 1,5 ton.

Warga bisa mendapatkan beras berkualitas dengan harga terjangkau, yaitu Rp59.000 per bungkus atau Rp11.800 per kg, jauh di bawah harga pasar.

AKP Dwi Prayitna menegaskan, kegiatan pasar murah semacam ini akan terus dilaksanakan.

"Kami akan terus berupaya agar manfaatnya dapat dirasakan oleh seluruh masyarakat di Kabupaten Jepara," pungkasnya.

Langkah proaktif ini disambut antusias oleh masyarakat. Salah satunya adalah Siti Nurjanah (36), seorang warga Desa Ngabul yang merasa sangat terbantu.

"Semoga kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan Polres Jepara, sehingga kami sebagai masyarakat sangat terbantu dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga murah," ucapnya.

Selain itu, Romlah (34) warga Desa Tahunan juga sangat terbantu dengan adanya pasar murah ini.

"Harga beras sekarang mahal, jadi bantuan seperti ini benar-benar meringankan kami. Terima kasih kepada Polres Jepara," tuturnya penuh haru.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya