Berita

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meresmikan Transjakarta Rute 1 trayek Ancol-Terminal Blok M/Ist

Nusantara

Rute Transjakarta Ancol-Blok M Diharap Tingkatkan Pariwisata

MINGGU, 27 JULI 2025 | 14:29 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

 Kehadiran Bus Transjakarta Rute 1W yang melayani trayek Ancol-Terminal Blok M diharap meningkatkan minat masyarakat untuk beralih ke transportasi umum.

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung,  mengatakan, total akan ada 500 kendaraan bus listrik yang beroperasi di Jakarta hingga akhir 2025 nanti.

"Menggunakan kendaraan listrik karena Pemprov DKI Jakarta akan secara signifikan menurunkan emisi yang dihasilkan dari transportasi," ujar Pram, lewat keterangan resminya, dikutip Minggu, 27 Juli 2025.


Mengenai Rute 1W Transjakarta, Pram menjelaskan, keseluruhannya akan melayani  11 halte yang 10 di antaranya masuk kategori BRT. Memiliki waktu tempuh PP selama 120-150 menit tergantung kondisi lalulintas.

''Rute 1W memiliki headway antar kendaraan antara 5-10 menit," ungkap Pram.

Selain menjadi opsi angkutan umum, menurut Pram, Rute 1W juga sebagai upaya menjadikan Halte Transjakarta Ancol menjadi hub baru. Diharapkan, rute ini bisa meningkatkan kunjungan wisata ke Ancol.

Selain Transjakarta, Pram juga menyebut pembangunan MRT hingga ke Ancol rampung pada 2029. 

Kemudian, Pemprov DKI berencana membangun jembatan penyeberangan yang menghubungkan kawasan Ancol dengan Stadion JIS di Papanggo, Tanjung Priok.

Untuk melakukan pembangunan jembatan penghubung itu, Pram mengaku telah mendapat pihak terkait yang bersedia. Sehingga, diharapkan bisa direalisasikan secepatnya.

"Dengan demikian pilihan masyarakat Jakarta untuk berlibur, berekreasi, berolahraga semakin banyak," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya