Berita

Presiden ke-7 RI, Joko Widodo beri sambutan dalam Kongrea PSI di Solo. Dian Tanti/RMOLJateng

Politik

Masih Berharap Gabung Partai Besar, PSI cuma Rumah Singgah Jokowi

KAMIS, 24 JULI 2025 | 15:00 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Pengamat politik Ray Rangkuti menilai Presiden ke-7 RI Joko Widodo alias Jokowi masih mempertimbangkan partai politik yang tepat untuk menjadi wadah perjuangan politiknya pasca lengser dari kursi kepresidenan.

Menurut Ray, sebagian relawan Jokowi saat ini sudah mulai mengalihkan dukungan ke Presiden Prabowo Subianto, sehingga tidak lagi bisa diandalkan untuk menopang kekuatan politik Jokowi secara langsung.

"Pak Jokowi sedang mencari partai yang tepat. Yang bisa memberi posisi strategis dan punya basis massa yang kuat untuk menopangnya di politik harian," ujar Ray, di kanal YouTube Forum Keadilan TV, Kamis, 24 Juli 2025.


Namun hingga kini, Ray melihat belum ada partai yang benar-benar membuka ruang bagi Jokowi untuk masuk dalam struktur penting secara instan. 

"Kalau Pak Jokowi masuk ke partai, mengikuti semua proses, mungkin banyak yang akan menerima beliau dengan senang hati. Tapi kalau  masuk lalu demi mengakomodir kehadiran Jokowi misalnya AD ART-nya kita rubah, ya tunggu dulu," jelasnya.

Ray menyebut, belum adanya partai yang membuka ruang bagi Jokowi membuat mantan Gubernur Jakarta itu kini berkonsentrasi pada PSI, partai yang dipimpin oleh putranya, Kaesang Pangarep.

"Makanya dia mengatakan akan all out membesarkan PSI tapi menunda untuk menjadi bagian struktural dari PSI-nya. Karena mungkin masih berharap bisa masuk ke partai politik lain," pungkasnya.


Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya