Berita

Ketua DPR Sufmi Dasco usai mengantar kepergian Presiden Prabowo Subianto di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa, 1 Juli 2025/RMOL

Politik

Jelang Lawatan ke Saudi, Prabowo Titip Pesan Rahasia untuk Dasco

SELASA, 01 JULI 2025 | 18:15 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan memulai lawatan resmi ke sejumlah negara, dengan Arab Saudi menjadi destinasi pertamanya.  

Sebelum bertolak ke luar negeri, Prabowo sempat berbincang dengan Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad, di Lapangan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, Selasa, 1 Juli 2025.

Dasco yang turut mengantar keberangkatan Presiden mengungkap bahwa dirinya sempat berdialog santai namun serius dengan Kepala Negara. 


Saat ditanya awak media mengenai isi pembicaraan tersebut, Dasco enggan membeberkan secara rinci dan menyebut isi percakapannya rahasia.

"Haha, jangan, mau tau aja. Itu percakapan rahasia," ujar Dasco usai mengantar kepergian Prabowo ke Arab Saudi.

Meskipun enggan mengungkap isi percakapan, Dasco memastikan suasana pertemuan berlangsung akrab. 

“Tapi kan tadi liat kan, bicaranya sambil ketawa-ketawa kan,” tambahnya.

Saat ditanya apakah Prabowo menitipkan pesan khusus mengingat lawatan kali ini akan berlangsung cukup lama, Dasco memberikan jawaban diplomatis namun menggoda rasa penasaran.

"Kalau soal titipan pergi lama tentunya tadi sudah dibicarakan dengan Mas Wapres ya. Kalau tadi, ada deh yang dibicarakan,” ujar Dasco, tanpa menjelaskan lebih jauh.

Meski merahasiakan sebagian isi percakapan, Dasco menjelaskan bahwa lawatan ke Arab Saudi membawa sejumlah agenda penting, khususnya menyangkut evaluasi penyelenggaraan ibadah haji.

"Arab Saudi itu tadi kebetulan memang ada beberapa agenda yang memang sudah disampaikan beberapa, antara lain juga mengenai haji dan beberapa dibahas dengan Menteri Sekretariat Negara," jelas Dasco.

Lawatan Prabowo ke Arab Saudi merupakan bagian dari kunjungan kenegaraan ke sejumlah negara mitra strategis. Setelah dari Saudi, Prabowo dijadwalkan melanjutkan perjalanan ke Brasil untuk menghadiri KTT BRICS dan ke Prancis.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Ketum PDIP Tinjau Kantor Baru Megawati Institute

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:14

Polisi Bongkar Jaringan Senpi Ilegal Dipakai Begal, Dijual di Facebook Hingga Tokopedia

Selasa, 20 Januari 2026 | 22:09

Bupati Sudewo dan Tiga Kades Kajen Resmi Ditahan, Digiring ke Rutan Pakai Rompi Oranye

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:53

Wapres Gibran Blusukan ke Pasar Borong Daun Bawang

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:48

Istana Rayakan Prestasi Timnas Maroko sebagai Runner-Up Piala Afrika 2025

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:32

Polisi Sudah Periksa 10 Saksi dan Ahli Terkait Pelaporan Pandji Pragiwaksono

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:29

Komisi II Hanya Fokus Revisi UU Pemilu, Bukan Pilkada

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:22

Thomas Djiwandono Mundur dari Gerindra Usai Dicalonkan Jadi Deputi Gubernur BI

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:10

Bupati Pati Sudewo dan Tiga Kades Patok Harga hingga Rp225 Juta per Jabatan Perangkat Desa

Selasa, 20 Januari 2026 | 21:00

Daftar 28 Perusahaan Sumatera yang Izinnya Dicabut Prabowo

Selasa, 20 Januari 2026 | 20:56

Selengkapnya