Berita

Ilustrasi/RMOL

Bisnis

BI Diprediksi Pangkas Suku Bunga Lagi pada Kuartal III 2025

SELASA, 17 JUNI 2025 | 13:00 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Bank Indonesia (BI) diperkirakan masih akan menahan suku bunga acuannya di level 5,50 persen dalam Rapat Dewan Gubernur (RDG) Juni 2025. 

Kepala Ekonom PT Bank Permata Tbk, Faisal Rachman mengatakan fokus utama bank sentral itu akan beralih pada efektivitas transmisi kebijakan sebelumnya terhadap suku bunga kredit di perbankan nasional.

“BI diperkirakan akan lebih fokus pada dampak transmisi penurunan suku bunga kebijakan sebelumnya terhadap suku bunga kredit perbankan sebagai upaya untuk mendukung pertumbuhan ekonomi domestik,”kata Faisal dalam keterangan resminya, Selasa 17 Juni 2025.


Ia menambahkan, meski ketidakpastian perang dagang global mulai mereda, meningkatnya ketegangan geopolitik di Timur Tengah tetap menjadi ancaman baru bagi stabilitas pasar keuangan. 

Kondisi ini, menurutnya, bisa memicu kembali sentimen global risk-off yang berujung pada tekanan terhadap nilai tukar Rupiah.

Meski demikian, ruang pelonggaran moneter dinilai masih terbuka. Faisal memprediksi BI akan kembali memangkas suku bunga lanjutan di kuartal III 2025.

Menurutnya, prediksi ini dipicu oleh melambatnya pertumbuhan ekonomi, inflasi yang tetap rendah, potensi penurunan suku bunga The Fed, serta sektor eksternal Indonesia yang masih relatif kuat.

"Kami memproyeksikan BI akan melakukan satu kali pemangkasan suku bunga tambahan sebesar 25 basis poin pada kuartal III-2025, sehingga suku bunga acuan turun menjadi 5,25 persen dan dipertahankan di level tersebut hingga akhir tahun," pungkasnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya