Berita

Ketua Bidang Advokasi, Hukum dan Kebijakan Publik DPP Perempuan Bangsa, Eva Monalisa/Ist

Politik

Perluas Akses Keadilan Masyarakat, Perempuan Bangsa Luncurkan Mobil Advokasi

SABTU, 14 JUNI 2025 | 17:17 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Dalam upaya mempercepat akses masyarakat terhadap layanan hukum, advokasi, dan kebijakan publik, DPP Perempuan Bangsa secara resmi meluncurkan Mobil Advokasi, Hukum dan Kebijakan Publik yang mengusung teknologi media dan kecerdasan buatan (AI).

Ketua Bidang Advokasi, Hukum dan Kebijakan Publik DPP Perempuan Bangsa, Eva Monalisa, menjelaskan bahwa mobil ini merupakan inovasi digital yang memudahkan masyarakat untuk mengajukan pengaduan hanya dengan memindai barcode atau mengirimkan pesan melalui WhatsApp.

"Jadi mobil ini dirancang sebagai pusat layanan keliling yang menjangkau langsung masyarakat di berbagai wilayah, khususnya daerah dengan akses terbatas terhadap bantuan hukum dan kebijakan publik," kata Eva dalam keterangan resminya, Sabtu 14 Juni 2025. 


Politikus PKB ini menyebut bahwa keadilan itu harus bisa diakses dan dirasain oleh siapapun tanpa terkecuali.

“Dengan integrasi teknologi AI dan media digital, kami berharap pengaduan masyarakat dapat tertangani lebih cepat, tepat, dan transparan,” kata Eva.

Eva menambahkan, peluncuran ini menjadi langkah penting dalam digitalisasi pelayanan hukum yang lebih humanis dan adaptif, sekaligus menjangkau lapisan masyarakat hingga ke akar rumput.

Anggota DPR Fraksi PKB ini juga menyampaikan bahwa Mobil Advokasi tersebut telah mulai beroperasi sejak minggu lalu, dengan rute awal meliputi empat desa di Kabupaten Blora, yakni Kedungmaling, Beran, Sumurboto, dan Kapuan.

Mobil Advokasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur unggulan, di antaranya:

- Scan Barcode untuk Pengaduan Cepat, memungkinkan masyarakat langsung mengisi formulir pengaduan digital hanya dengan memindai barcode.
- Layanan WhatsApp 24 jam, dengan sistem panduan otomatis berbasis AI untuk mempermudah penyampaian aduan kapan saja.
- Pemetaan Isu Secara Digital, di mana setiap aduan yang masuk dianalisis dan diklasifikasikan secara cerdas untuk membantu tim hukum dan advokasi dalam merumuskan kebijakan.
- Mobile Office Terintegrasi, menyediakan perangkat untuk konsultasi hukum di tempat, edukasi publik, dan sosialisasi kebijakan terkini.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Yayasan Trisakti Teken MoU Garap 80 Hektare Lahan Jagung Hibrida

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:58

TNI AL Perkuat Diplomasi Maritim dalam Agenda Tahunan RSIS

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:31

Segudang Harapan dari Inggris, Prancis dan Swiss

Minggu, 25 Januari 2026 | 01:13

Galeri Investasi FEB Unusia jadi Wadah Mahasiswa Melek Pasar Modal

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:45

Pesan Prabowo di WEF 2026 jadi Arah Baru Perdamaian Dunia

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:25

Bareskrim Bawa Banyak Dokumen Usai Geledah Kantor DSI

Minggu, 25 Januari 2026 | 00:00

Fenomena Kuil Pemujaan Jabatan

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:40

PDIP Gelar Natal Nasional Bersama Warga Terdampak Bencana

Sabtu, 24 Januari 2026 | 23:18

Konsisten Budaya Keselamatan, Kunci PTPN IV PalmCo Catat 23 Juta Jam Zero Accident

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:57

Presiden Prabowo Kembali Tiba di Tanah Air Bawa Komitmen Investasi Rp90 Triliun

Sabtu, 24 Januari 2026 | 22:33

Selengkapnya