Berita

Skuad Timnas Indonesia siap meraih hasil maksimal di kandang Jepang/Istimewa

Sepak Bola

Tak Gentar Hadapi Jepang, Saatnya Garuda Mendunia

SELASA, 10 JUNI 2025 | 15:52 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Di atas kertas, Jepang yang akan dihadapi Indonesia pada laga pamungkas putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 di Suita City Stadiu, Osaka, Selasa petang, 10 Juni 2025, memang lebih superior. 

Hal ini terlihat dari posisi Jepang di Ranking FIFA. Di mana tim Samurai Biru berada di peringkat ke-15 Ranking FIFA dunia dan peringkat pertama di Asia. Sementara Indonesia masih berada di posisi 116 dunia.

"Tapi itu bukan alasan kita akan takut menghadapi mereka," kata Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, lewat akun X resminya, Selasa 10 Juni 2025.


Erick yang juga menjabat Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) itu meyakini Skuad Garuda di bawah asuhan Patrick Kluivert, akan bisa menunjukkan bahwa Indonesia bangsa besar dan bisa memberikan perlawanan menghadapi Jepang hari ini.

"Kita tuntaskan Babak 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 ini dengan penampilan terbaik untuk Merah Putih," tegas sosok yang akrab disapa ET itu.

Dengan semangat yang membara, Erick menutup cuitannya dengan menyerukan sudah saatnya Garuda mendunia.

"Ayo Garuda!" tegas Erick.

Laga Jepang vs Indonesia dijadwalkan berlangsung pada pukul 17.35 WIB.

Apapun hasil yang diraih nanti, tidak akan berpengaruh terhadap posisi Indonesia dan Jepang menuju Piala Dunia 2026. 

Jepang sudah memastikan satu tiket di putaran final Piala Dunia 2026. Sementara Indonesia masih harus berjuang melalui putaran 4, yang sudah dipastikan usai laga melawan China pekan lalu.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya