Berita

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi/RMOL

Politik

Netizen Seribu Persen Tidak Percaya Budi Arie

SENIN, 26 MEI 2025 | 02:20 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Beredarnya rekaman perbincangan antara mantan Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi dengan wartawan sempat membuat geger di publik.

Dalam rekaman perbincangan itu, Budi Arie yang kini menjabat sebagai Menteri Koperasi Kabinet Merah Putih pimpinan Prabowo Subianto membantah keras keterlibatannya dalam kasus judi online (judol).

Pentolan organisasi Pro Jokowi (Projo) itu merasa difitnah oleh berbagai pemberitaan yang beredar. Tak tanggung-tanggung, Budi Arie pun menuding ada ulah PDIP dan Menko Polkam Budi Gunawan di balik masifnya pemberitaan tentang keterlibatan dirinya dalam kasus judol.


“Ini fitnah dan framing, paham nggak? Itu kan menurut si Tony (Zulkarnaen Apriliantony). Orang saya tahu si Tony ditekan, diinjak kakinya, supaya nyeret nama saya kok,” tegas Budi Arie dikutip dalam akun Instagram RMOL, Senin, 26 Mei 2025.

 “BG sama PDI Perjuangan otaknya,” tambah dia.

Praktis, unggahan akun IG tersebut dibanjiri komentar netizen. Hampir secara keseluruhan netizen tidak mempercayai ucapan Budi Arie.

“1000 persen saya ga percaya,” tulis akun dedemaryadi23.

“TANGKAP Budi Arie,” timpal akun 123qweabcd.

“Budi pernah ngomong kalau Anies jadi Presiden kita semua akan masuk penjara,” ungkap akun agussupardiawan.

Beberapa netizen juga melihat babak kasus judol ini semakin seru yang mempertontonkan antara perseteruan Presiden ke-5 RI Megawati Soekarnoputri vs Presiden ke-7 RI Joko Widodo.

“Wah mentri presiden seru ni anak buah mulyono vsanak buah mega,” tulis akun baimboim8.

“Budi Arie vs Budi Gunawan Jokowi vs Pdip,” timpal pemilik akun kangojos. 

Bantahan keterlibatan Budi Arie dalam kasus judol pun ditegaskannya dalam berbagai kesempatan.

Pada Rabu, 21 Mei 2025, Budi Arie menyambangi KPK untuk beraudiensi mengenai pengawalan program pemerintah pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih.

Di sana ia membawa nama Tuhan membantah dirinya tidak terlibat judol.

“Gusti Allah mboten sare, Tuhan tidak pernah tidur, selesai," tandas Budi Arie kepada wartawan.

Saat disinggung soal pernyataan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo bahwa kepolisian akan kembali memeriksanya jika ada petunjuk dari hakim, Budi Arie menyebutnya sebagai lagu lama.

"Lagu lama kaset rusak ya, itu saja tuh dikutip tuh, lagu lama kaset rusak," pungkas Budi Arie.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya