Berita

Bimo Wijayanto di Istana Merdeka Jakarta pada Selasa, 20 Mei 2025/RMOL

Politik

Diisukan Jadi Calon Dirjen Pajak, Bimo Wijayanto Dipanggil ke Istana

SELASA, 20 MEI 2025 | 14:40 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Komisaris PT Phapros Tbk Bimo Wijayanto dipanggil ke Istana Merdeka Jakarta untuk menemui Presiden Prabowo Subianto pada Selasa, 20 Mei 2025. 

Kedatangan Bimo di Istana sekitar pukul 12.30 WIB menjadi perhatian karena sosoknya disebut-sebut akan diangkat menjadi Dirjen Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu). 

Saat ditanya awak media perihal agenda kunjungannya ke Istana, Bimo enggan menjawab secara rinci dan mengonfirmasi bahwa dirinya datang atas undangan Presiden RI. 


"Ya ditunggu saja. Ini dipanggil," kata Bimo saat dikonfirmasi wartawan.

Begitu juga saat dikonfirmasi dirinya akan mengisi posisi Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menggantikan Suryo Utomo, ia belum mau mengonfirmasi.

"Tunggu saja. Tunggu saja," tuturnya.

Berdasarkan informasi yang beredar, Dirjen Pajak Suryo Utomo dan Dirjen Bea Cukai Askolani bakal diganti. Dua nama kandidat penggantinya mencuat, yakni Bimo Wijayanto dan Letnan Jenderal TNI Djaka Budi Utama.

Bimo sebelumnya merupakan Tenaga Ahli Utama di Kantor Staf Presiden dan Asisten Deputi Investasi Strategis di Kemenko Marves. Sementara Djaka adalah perwira tinggi TNI AD yang saat ini menjabat sebagai Sekretaris Utama Badan Intelegen Negara (BIN).

Di lokasi berbeda, Wakil Menteri Keuangan Suahasil Nazara mengatakan bahwa pergantian Dirjen Pajak akan segera diumumkan.

"Pasti diumumkan. Ada saatnya diumumkan. Nanti akan diumumkan," kata Suahasil di Gedung DPR RI.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Dicurigai Ada Kaitan Gibran dalam Proyek Sarjan di Kabupaten Bekasi

Senin, 29 Desember 2025 | 00:40

Eggi Sudjana, Kau yang Memulai Kau yang Lari

Senin, 29 Desember 2025 | 01:10

Kasus Suap Proyek di Bekasi: Kedekatan Sarjan dengan Wapres Gibran Perlu Diusut KPK

Senin, 29 Desember 2025 | 08:40

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

UPDATE

Bakamla Kirim KN. Singa Laut-402 untuk Misi Kemanusiaan ke Siau

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:40

Intelektual Muda NU: Pelapor Pandji ke Polisi Khianati Tradisi Humor Gus Dur

Jumat, 09 Januari 2026 | 05:22

Gilgamesh dan Global Antropogenik

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:59

Alat Berat Tiba di Aceh

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:45

Program Jatim Agro Sukses Sejahterakan Petani dan Peternak

Jumat, 09 Januari 2026 | 04:22

Panglima TNI Terima Penganugerahan DSO dari Presiden Singapura

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:59

Ramadhan Pohan, Pendukung Anies yang Kini Jabat Anggota Dewas LKBN ANTARA

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:45

Mengawal Titiek Soeharto

Jumat, 09 Januari 2026 | 03:25

Intelektual Muda NU Pertanyakan Ke-NU-an Pelapor Pandji Pragiwaksono

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:59

Penampilan TNI di Pakistan Day Siap Perkuat Diplomasi Pertahanan

Jumat, 09 Januari 2026 | 02:42

Selengkapnya