Berita

Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera/Istimewa

Politik

Ketua BKSAP: Pidato Mbak Puan dan Pak Prabowo Bikin Negara OKI Tercengang

KAMIS, 15 MEI 2025 | 00:18 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Pidato Presiden RI Prabowo Subianto dan Ketua DPR RI Puan Maharani dalam pembukaan Parliamentary Union of the OIC Member States (PUIC) 2025 di Gedung Nusantara, Senayan, Jakarta, Rabu malam 14 Mei 2025, berhasil mencuri perhatian para delegasi negara-negara anggota Organisasi Kerjasama Islam (OKI).

Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI, Mardani Ali Sera, pun menyampaikan apresiasi atas pesan kuat yang disampaikan Puan dan Prabowo dalam forum internasional tersebut.

“Mengucapkan terima kasih kepada Mbak Puan yang luar biasa, sangat menekankan peran parlemen Indonesia untuk memajukan parlemen negara OKI. Dan lebih luar biasa lagi Presiden RI, Prabowo Subianto, yang mengutip dan mengisahkan sejarah orang besar mulai dari Umar bin Khattab, Khalid bin Walid, sampai Salahuddin Al-Ayyubi dan Muhammad Al-Fatih,” ujar Mardani di Komplek Parlemen, Jakarta, Rabu 14 Mei 2025.


Menurut Mardani, pidato Prabowo membuat perwakilan parlemen dari negara-negara OKI terpukau, bahkan hingga tercengang.

“Itu tadi saya lihat semua perwakilan parlemen negara OKI bukan cuma bertepuk tangan, tapi juga tercengang. Karena Pak Prabowo betul-betul menjadikan momen tadi momen refleksi, bahwa kita sebagai pemimpin wajib menyayangi dan menjaga rakyat kita,” ujar Ketua DPP PKS ini.

Lebih jauh, Mardani juga menekankan pentingnya tema PUIC yang diangkat, yakni kemajuan internal sebagai syarat untuk bisa membantu sesama negara Muslim.

“Tema PUIC ini, Pak Prabowo dan Mbak Puan sampaikan, kita enggak bisa menolong saudara sesama Muslim kita yang lain kalau tidak memajukan diri kita sendiri melalui good government, tata kelola yang baik, transparan, akuntabel, partisipatif, dan juga institusi yang kuat dan dipercaya karena bebas korupsi,” tutup Mardani.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya