Berita

Bhabinkamtibmas Kelurahan Debong Lor, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Aiptu Ferdika Nova, memberikan layanan terapi kesehatan alternatif gratis kepada warga/Dok Humas Polres Kota Tegal

Presisi

Aiptu Ferdika Sampaikan Pesan Kamtibmas Lewat Terapi Pijat

SENIN, 12 MEI 2025 | 01:57 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Langkah Aiptu Ferdika Nova dalam mengkampanyekan pesan-pesan kamtibmas kepada warga terbilang unik. Bhabinkamtibmas Kelurahan Debong Lor, Kecamatan Tegal Barat, Kota Tegal, Jawa Tengah ini menyampaikan pesan kamtibmas di sela-sela memberikan layanan terapi pijat gratis kepada masyarakat.

Pria yang akrab disapa Gus Nova ini tak lelah memberikan pengetahuan soal pentingnya menjaga lingkungan. Sebab bagi dirinya, kesehatan masyarakat berkaitan erat dengan partisipasi dalam menjaga ketertiban lingkungan. 

“Kalau warga sehat, mereka bisa lebih aktif menjaga lingkungannya. Sambil terapi, saya juga sampaikan pesan-pesan kamtibmas,” ujar Gus Nova, dikutip RMOLJateng, Minggu 11 Mei 2025.


Gus Nova sendiri mengaku sudah mulai mempelajari terapi pengobatan sejak 2013 melalui pelatihan, seminar, dan webinar.

Hingga saat ini, ia mengantongi lebih dari 40 sertifikat dari Dinas Kesehatan dan Lembaga Pelatihan Kesehatan (LPK). Pengobatan yang diberikan mencakup terapi pijat saraf, herbal, dan pendekatan nonmedis lainnya. 

“Biaya pengobatan tidak ditentukan. Semua disesuaikan kemampuan warga agar tidak terbebani,” ungkapnya.

Gus Nova menegaskan bahwa terapi yang diberikan bukanlah pengganti layanan medis profesional.

“Saya selalu sarankan warga untuk tetap memeriksakan diri ke dokter. Terapi ini hanya sebagai upaya pendamping untuk membantu pemulihan,” tambahnya.

Sementara itu, salah satu warga penerima terapi, Miftahudin (46), mengaku mengalami perbaikan kondisi setelah menjalani pengobatan akibat saraf terjepit di tangannya.

“Terima kasih atas kesabaran Pak Nova. Setelah diterapi, tangan saya mulai pulih,” ungkapnya.

Warga lain, Rohim (57) dan Eka (20), yang mengalami keluhan stroke ringan, juga merasakan manfaat dari terapi yang dilakukan oleh Aiptu Ferdika.

Sementara itu, Plt Kapolsek Tegal Barat, AKP Sunyarni, mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia menegaskan bahwa tugas polisi bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga pelayan kemanusiaan.

“Kegiatan seperti yang dilakukan Aiptu Nova adalah bentuk nyata kepedulian polisi terhadap masyarakat,” ucapnya.

Populer

Sekretaris Fraksi PDIP DPR Yakin Hasto Dapat Keadilan

Kamis, 05 Juni 2025 | 23:16

Mantan Panglima TNI: Presiden Saya Purnawirawan!

Minggu, 08 Juni 2025 | 11:20

Dimas Kanjeng Bagikan Dua Ribu Daging Kurban dan Paket Sembako

Sabtu, 07 Juni 2025 | 05:48

Tolak Serahkan Aset Tol, Dicurigai Ada Beking Kuat Jusuf Hamka

Senin, 09 Juni 2025 | 01:03

RSUD Tarakan Minta Maaf dan Skorsing dr. Diah dalam kasus Kematian Pasien Johanes

Sabtu, 07 Juni 2025 | 12:28

Pindahkan Empat Pulau Aceh ke Sumut, Tito Guncang Stabilitas Politik Prabowo

Senin, 09 Juni 2025 | 18:42

Dokter Tifa Doakan Sakit Kulit Jokowi Cepat Sembuh

Rabu, 04 Juni 2025 | 11:11

UPDATE

ITPLN Gandeng APITU Luncurkan Sekolah Vokasi Ikatan Kerja

Sabtu, 14 Juni 2025 | 01:19

Trump Sapa Prabowo Via Telepon Buka Peluang Kerja Sama

Sabtu, 14 Juni 2025 | 01:01

Pertamina Luncurkan Wajah Baru Media Korporasi Website

Sabtu, 14 Juni 2025 | 00:45

Indo Defence 2025 Simbol Keseriusan Bangun Kemandirian Pertahanan

Sabtu, 14 Juni 2025 | 00:32

Adian Geram Aplikator Online Keruk Triliunan dari Biaya Kelumrahan

Sabtu, 14 Juni 2025 | 00:15

Dahnil Siap Hadapi Kelompok Status Quo Pelaksanaan Haji

Jumat, 13 Juni 2025 | 23:45

Maroko Satu-satunya Palang Pintu Gagalkan Upaya Polisario Bangun Pusat Teroris Global

Jumat, 13 Juni 2025 | 23:20

Keluarga Korban Minta Oknum TNI Penembak Polisi Way Kanan Dihukum Mati

Jumat, 13 Juni 2025 | 22:55

Kejadian Langka! Pencopet HP Malah Diruqyah Korban

Jumat, 13 Juni 2025 | 22:49

Politikus PSI Dedy Nur Perlu Tes Kejiwaan, Samakan Jokowi dengan Nabi

Jumat, 13 Juni 2025 | 22:27

Selengkapnya