Berita

Presiden Prabowo Subianto berpidato di acara halal bihalal PPAD di Jakarta pada Selasa, 6 Mei 2025/RMOL

Politik

Ribuan Purnawirawan TNI AD Sambut Kedatangan Prabowo di Acara Halal Bihalal

SELASA, 06 MEI 2025 | 19:21 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Presiden Prabowo Subianto hadir dalam acara halal bihalal Purnawirawan TNI Angkatan Darat dan Keluarga Besar TNI-Polri di Balai Kartini, Jakarta pada Selasa, 6 Mei 2025.

Berdasarkan pantauan RMOL, Prabowo tiba di lokasi sekitar pukul 14.30 WIB. Kehadirannya disambut hangat oleh ribuan purnawirawan TNI AD dan sejumlah pejabat pemerintah yang hadir. 

Prabowo yang mengenakan baju safari krem dengan peci hitam tampak duduk semeja dengan Wakil Presiden ke-6 RI sekaligus Jenderal TNI (Purn) Try Sutrisno, Gubernur DIY Sultan Hamengkubuwono X, dan Menteri Pertahanan Sjafrie Sjamsoeddin. 


Acara dimulai dengan pembacaan doa oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar, dilanjutkan dengan sambutan oleh purnawirawan perwira tinggi TNI AD, Mayor Jenderal TNI (Purn.) Komaruddin Simanjuntak. 

Komaruddin menyampaikan ucapan terimakasih kepada Prabowo atas kesediaannya hadir dalam acara halal bihalal yang diikuti oleh 1.210 orang tersebut.

"Kehadiran bapak presiden merupakan sebuah kehormatan yang luar biasa bagi para purnawirawan beserta seluruh keluarga besar TNI Polri," ujarnya. 

Pada kesempatan tersebut, Komaruddin juga menegaskan dukungan penuh dari para purnawirawan TNI-Polri terhadap kepemimpinan Prabowo dan program-program yang telah dijanjikan untuk masa depan bangsa.

“Kami purnawirawan dan seluruh keluarga besar TNI Polri menyatakan dukungan penuh terhadap seluruh program kebijakan dan langkah-langkah yang baik Bapak Presiden janjikan demi masa depan Indonesia,” katanya.

Ia menekankan bahwa Prabowo tidak berjalan sendirian dalam mengemban tugas besar sebagai pemimpin negara. 

“Pak Prabowo, percayalah bahwa Bapak tidak sendirian. Di samping kami yang hadir semua di sini, Bapak bisa menyaksikan betapa bangganya seluruh purnawirawan Indonesia yang Bapak lihat di depan layar,” tegas Komaruddin, disambut tepuk tangan para peserta.

Sementara itu, pada gilirannya Prabowo memberikan sambutan di hadapan seluruh peserta halal bihalal. Prabowo menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin kepada seluruh yang hadir, sejalan dengan semangat digelarnya acara tersebut.

“Karena ini halal bihalal, saya menyampaikan mohon maaf lahir dan batin, dan semoga kita menghadapi tahun yang akan datang, kita diberi perlindungan, diberi petunjuk, sehingga kita bisa menjalankan tugas kita masing-masing dalam keadaan yang baik, dan selalu di atas jalan yang lurus, jalan yang benar, jalan yang diridai Allah SWT,” ujar Prabowo.

Prabowo juga mengungkapkan rasa terima kasih atas undangan dan kesempatan untuk hadir dalam acara penting ini. 

“Terima kasih atas kehormatan yang diberikan kepada saya untuk hadir pada acara ini. Memang saya jarang hadir, mohon maaf karena mungkin kebetulan jadwal dan waktunya tidak tepat, tapi beberapa hari lalu pimpinan PPAD menyampaikan undangan, sehingga bagi saya ini suatu kehormatan,” ungkap Prabowo.

Acara halal bihalal ini menjadi momentum penting yang mempererat tali silaturahmi antara pemerintah dengan para purnawirawan, sekaligus memperkuat komitmen bersama dalam menjaga persatuan dan kemajuan bangsa.

Turut hadir dalam acara halal bihalal tersebut Penasihat Khusus Presiden Bidang Politik dan Keamanan Jenderal TNI (Purn) Wiranto, Mantan Kepala BIN Hendropriyono, Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) Luhut Binsar Pandjaitan, dan Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). 

Kemudian ada Kepala BIN Herindra, Penasihat Khusus Presiden Bidang Pertahanan Nasional Jenderal TNI Dudung Abdurrachman, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya