Berita

Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan/ist

Politik

Swasembada Pangan Baru Awal, Prabowo Ingin Seluruh Desa Makmur

SELASA, 06 MEI 2025 | 16:13 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Swasembada pangan menjadi langkah awal pemerintah dalam upaya mewujudkan kesejahteraan rakyat.

Dalam mendorong kesejahteraan warga desa, langkah lain yang dilakukan pemerintah adalah dengan pembentukan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih.

"Koperasi ini akan membangun ekosistem ekonomi pedesaan yang dimulai dari ketahanan pangan," kata Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan di Semarang, Jawa Tengah, Selasa, 6 Mei 2026.


Jika pangan sudah tercukupi, maka langkah selanjutnya adalah menggerakkan ekonomi desa. Menko Pangan meyakini, kehadiran Kopdes Merah Putih mampu memberi dampak positif terhadap perekonomian desa.

Untuk memaksimalkan kehadiran Kopdes, pemerintah menyiapkan akses pinjaman hingga Rp5 miliar ke bank BUMN. Meskipun begitu, dana tersebut tidak bisa dicairkan sekaligus.

Dana pinjaman hanya bisa dicairkan sesuai dengan kebutuhan. Pun demikian dengan bank BUMN yang hanya akan mencairkan dana untuk hal-hal produktif bagi desa.

"Bukan dikasih Rp5 miliar (sekaligus), bukan. Nanti ada plafon-plafon di bank Rp5 miliar. (Contoh) Desa mau buka warung minta Rp1 miliar (tapi harga) barang (yang dibutuhkan) cuma Rp100 juta, ya dikasihnya cuma Rp100 juta," sambung Ketum PAN ini.

Langkah ini sejalan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto yang menginginkan agar warga desa bisa makmur.

"Ini kan swasembada pangan baru permulaan, Pak Presiden ingin enggak boleh ada desa miskin, harus dibangun, harus sehat. Enggak boleh ada kelaparan, maka nanti makanan bergizi," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya