Berita

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro saat gelar pasukan pengamanan MayDay 2025 di Monas, Jakarta Pusat pada Kamis, 1 Mei 2025 pagi./Ist

Presisi

Polisi Tidak Dibekali Senjata Api Selama Pengamanan May Day di Monas

KAMIS, 01 MEI 2025 | 09:10 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kepolisian bersama unsur TNI dan Pemda siap melayani dan mensukseskan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day Fiesta 2025 di kawasan Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, Kamis 1 Mei 2025.

Presiden Prabowo Subianto diperkirakan hadir untuk menyapa ribuan buruh dari berbagai daerah, termasuk dari Banten dan Jawa Barat.

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan, seluruh personel pengamanan telah disiagakan di titik-titik strategis berdasarkan potensi kerawanan.


Meski pengamanan berskala besar dilakukan, Susatyo menegaskan pendekatan humanis menjadi prioritas utama.

"Anggota kami tidak ada yang membawa senjata api. Kami ingin pastikan bahwa buruh yang merayakan peringatan hari Buruh Internasional tetap merasa aman dan dilayani," ujar Susatyo kepada wartawan.

Tak hanya itu, seluruh petugas telah dibekali arahan untuk mengedepankan melayani dan pendekatan persuasif selama pengamanan aksi.

"Kita layani saudara-saudara kita ini dengan ramah, tegas, tapi tetap mengedepankan komunikasi supaya acara ini berjalan lancar dan sukses," ujarnya.

Dari sisi lalu lintas, pihak kepolisian tidak memberlakukan penyekatan atau rekayasa lalu lintas. Namun, pengaturan arus kendaraan tetap dilakukan demi menjaga kelancaran mobilitas warga. 

Untuk itu, masyarakat diimbau untuk menghindari kawasan Monas dan mencari jalur alternatif guna menghindari kemacetan.

Pemerintah telah mengerahkan 13.701 personel gabungan untuk melayani dan mensukseskan peringatan Hari Buruh Internasional atau May Day Fiesta 2025.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya