Berita

Wakil Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Wahyu Dewanto/Ist

Nusantara

Kepercayaan Konsumen UMKM akan Meningkat dengan Sertifikasi Halal

JUMAT, 18 APRIL 2025 | 08:35 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Jakarta didorong mengikuti sertifikasi halal melalui Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH).

Wakil Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta, Wahyu Dewanto mengatkan, kepercayaan konsumen, tidak hanya umat muslim terhadap produk UMKM akan meningkat seiring jaminan halal yang dimiliki. 

"Sertifikat halal bukan hanya soal kepatuhan terhadap ketentuan agama, tapi juga menjadi nilai tambah yang mampu memperkuat daya saing produk UMKM," kata Wahyu dalam keterangan tertulisnya, Jumat 18 April 2025.


Menurut politisi Partai Gerindra ini, nilai dari sertifikasi halal justru melampaui aspek religius.

"Di luar negeri itu ternyata sertifikasi halal bukan hanya untuk umat muslim. Mereka melihatnya dari aspek kesehatan. Bahkan, restoran dengan label halal bisa penuh karena mereka tahu proses produksi halal itu bersih dan higienis," kata Wahyu. 

"Ini peluang besar. UMKM kita harus menangkap momentum ini," sambungnya.

Ia menambahkan, kesadaran pelaku UMKM terhadap pentingnya produk halal mulai tumbuh, seiring dengan sosialisasi yang semakin masif dari pemerintah pusat maupun daerah.

"Setelah program ini bergulir, mereka mulai memahami bahwa label halal bukan sekadar simbol, tapi bagian dari kualitas produk," kata Wahyu.

Terpisah, Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (PPKUKM) DKI Jakarta, Elizabeth Ratu Rante Alo, menyebutkan bahwa sertifikasi halal merupakan langkah strategis dalam mempersiapkan UMKM menghadapi tantangan pasar global.

"Dengan adanya sertifikasi halal, produk-produk UMKM kita tidak hanya memenuhi aspek syariah, tetapi juga meningkatkan kepercayaan konsumen, baik dari dalam negeri maupun luar negeri," kata Elizabeth.

Elizabeth menambahkan, Dinas PPKUKM terus menjalin kerja sama dengan BPJPH dan lembaga terkait guna memfasilitasi proses sertifikasi, termasuk pendampingan teknis dan administratif bagi para pelaku UMKM.



Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya