Berita

Ketua KPK, Setyo Budiyanto/RMOL

Hukum

KPK Jamin Profesionalitas dalam Struktur Danantara

SELASA, 15 APRIL 2025 | 02:13 WIB | LAPORAN: JAMALUDIN AKMAL

Keberadaan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di dalam struktur Badan Pengelola Investasi Daya Anagata Nusantara (BPI Danantara) terus dikaji sematang mungkin.

Ketua KPK, Setyo Budiyanto mengatakan, posisi Ketua KPK di struktur Danantara sebagai salah satu tim Komite Pengawasan dan Akuntabilitas BPI Danantara bersifat kelembagaan, bukan individu posisi Ketua KPK.

"Jadi nggak bisa kemudian saya memberikan suatu pendapat perseorangan tanpa persetujuan, tanpa ada pembahasan lebih dulu dengan para pimpinan lain. Jadi sekali lagi kami melihat semua bahwa ini baru terbentuk, kami juga melihat apa sih sebenarnya yang mau dilakukan," kata Setyo kepada wartawan di Gedung Juang pada Gedung Merah Putih KPK, Jalan Kuningan Persada Kav 4, Setiabudi, Jakarta Selatan, Senin, 14 April 2025.


Perwira tinggi Polri ini memastikan, dalam melaksanakan kegiatan di BPI Danantara, KPK tidak akan menerima honor atau pembayaran dalam bentuk apapun sesuai dengan aturan yang berlaku secara internal di KPK

"Kemudian bersifat profesional dan juga nanti kami akan mengkaji efektivitas keberadaan KPK dalam komite tersebut," tutur Setyo.

Setyo mengakui, pihaknya masih menunggu kejelasan dari BPI Danantara terhadap kegiatan selanjutnya bagi KPK di Danantara tersebut.

"Ya kami sementara masih menunggu. Untuk tahapan-tahapan atau kegiatan yang akan dilakukan oleh organ yang ada di Danantara tersebut," pungkas Setyo.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya