Berita

Anak-anak presiden RI menghadiri ulang tahun putra Presiden Prabowo Subianto, Ragowo Hediprasetyo Djojohadikusumo alias Didit Hediprasetyo/Ist

Politik

Usai Ultah Didit, Puan Buka Peluang Mantan Presiden Kumpul

RABU, 26 MARET 2025 | 10:17 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Ketua DPR Puan Maharani menanggapi terkait pertemuan anak dan cucu Presiden RI terdahulu saat acara ulang tahun putra Presiden RI Prabowo Subianto, Regowo Hediprasetyo atau Didit Hediprasetyo, pada Sabtu malam, 22 Maret 2025.

Menurut Puan, pertemuan serupa sangat mungkin dilakukan oleh para Presiden RI terdahulu dalam rangka silaturahmi.

“Insya Allah, tidak ada yang tidak mungkin. Silaturahmi itu selalu akan bisa dilakukan,” kata Puan di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu 26 Maret 2025.


Meski hingga saat ini belum ada lagi pertemuan yang dihadiri langsung oleh Presiden RI dari masa ke masa, Puan menilai bukan berarti momen seperti itu tak akan terjadi di kemudian hari.

“Jadi mungkin tidak sekarang tapi Insya Allah akan terjadi,” kata Puan.

Anak-anak para Presiden RI berkumpul untuk merayakan hari ulang tahun putra Presiden Prabowo Subianto, Didit Hediprasetyo pada Sabtu malam, 22 Maret 2025. Momen pertemuan itu terlihat dari foto-foto yang dibagikan sejumlah tokoh yang hadir.

Selain Puan, ulang tahun Didit Hediprasetyo tampak dihadiri Guntur Soekarnoputra (anak Presiden Pertama RI Soekarno), Siti Hediati Haryadi alias Titiek Soeharto (anak Presiden ke-2 RI Soeharto) yang juga ibunda Didit, lalu Ilham Akbar Habibie (anak Presiden ke-3 RI BJ Habibie), Yenny Wahid (anak Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid atau Gus Dur).

Adapula Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan Edhie Baskoro Yudhoyono alias Ibas yang merupakan anak Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono atau SBY. Keduanya datang bersama istrinya masing-masing.

Terlihat juga dua anak Presiden ke-7 RI Joko Widodo (Jokowi) yakni Gibran Rakabuming Raka yang kini menjabat sebagai Wapres dan adiknya, Kaesang Pangarep.




Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya