Berita

Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru (kemeja putih) saat silaturahmi bersama masyarakat di Lapangan Kantor Desa Babatan Saudagar/Ist

Nusantara

Herman Deru Titip Pesan Agar Masyarakat Menjaga Infrastruktur yang Dibangun Pemerintah

SELASA, 11 MARET 2025 | 21:57 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Masyarakat terutama yang tinggal Desa Babatan Saudagar, Kecamatan Pemulutan, Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, diminta proaktif menjaga infrastruktur yang telah dibangun oleh Pemerintah. 

Begitu disampaikan Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru saat silaturahmi bersama masyarakat di Lapangan Kantor Desa Babatan Saudagar, Selasa 11 Maret 2025.

Di Ogan Ilir, kata dia, ada wilayah tertentu yang infrastrukturnya memang sudah diperbaiki namun rusak lagi secara berulang. Hal ini dipengaruhi banyak hal seperti tempat yang dibangunkan jalan ini rata-rata rawa sehingga biaya pembangunannya lebih mahal dengan proses lebih kompleks.


Oleh sebab itu, Herman Deru mengingatkan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga infrastruktur jalan dan jembatan yang telah dibangun oleh pemerintah. 

"Jadi solusinya kita sama-sama menjaga, Dishub dan Polisi memastikan kendaraan tidak lebih beban yang melalui jembatan," katanya. 

Herman Deru menyebutkan rasa memiliki masyarakat sangat dibutuhkan untuk menjaga infrastruktur secara bersama-sama. 

Dia juga mengajak semua pihak, termasuk Bupati Ogan Ilir Panca Wijaya Akbar dan anggota DPRD Sumsel, untuk bersama-sama menjaga infrastruktur jalan dan jembatan. 

"Pembangunan Sumsel harus didukung semua pihak. Kita berharap demikian sehingga ada tanggung jawab moril kita untuk memberikan layanan lebih kepada masyarakat," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya