Berita

Ketua Komisi VIII DPR, Marwan Dasopang/RMOL

Politik

DPR: Sidang Isbat Bukti Kehadiran Negara dalam Kepentingan Umat

JUMAT, 28 FEBRUARI 2025 | 20:11 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Ketua Komisi VIII DPR, Marwan Dasopang, menyambut baik pelaksanaan sidang isbat yang menetapkan 1 Ramadan 1446 Hijriyah jatuh pada Sabtu, 1 Maret 2025. 

Marwan menilai sidang isbat merupakan bukti nyata kehadiran negara dalam urusan keagamaan yang sangat dinantikan oleh umat Islam di seluruh Indonesia.

"Alhamdulillah, malam ini sidang isbat telah selesai. Komisi VIII menyambut baik terselenggaranya sidang ini, karena menunjukkan bahwa negara hadir dalam kepentingan umat Islam," ujar Marwan di Kantor Kementerian Agama, Jakarta, Jumat, 28 Februari 2025.


Menurutnya, antusiasme masyarakat dalam menantikan hasil sidang isbat menjadi bukti bahwa umat Islam di Indonesia masih menaruh kepercayaan besar kepada negara. 

Ia juga mengapresiasi penggunaan metode rukyat dan hisab dalam penetapan awal Ramadan, yang dinilainya sebagai perpaduan ilmu pengetahuan yang luar biasa.

"Perpaduan metode isbat dengan rukyat maupun hisab sangat luar biasa, keduanya dapat saling mengembangkan ilmu pengetahuan," tambahnya.

Marwan Dasopang mengucapkan selamat menunaikan ibadah puasa kepada seluruh umat Islam di Indonesia. 

Ia mengajak masyarakat untuk meningkatkan ketakwaan kepada Allah SWT agar dapat meraih kemenangan di bulan suci Ramadan.

"Kami di Komisi VIII akan terus mendukung sidang isbat ini, termasuk jika diperlukan perangkat undang-undang tambahan untuk mendukung pelaksanaannya," tandasnya.

Populer

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Rakyat Lampung Syukuran HGU Sugar Group Companies Diduga Korupsi Rp14,5 Triliun Dicabut

Kamis, 22 Januari 2026 | 18:16

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

Kasus Hogi Minaya Dihentikan, Komisi Hukum DPR: Tak Penuhi Unsur Pidana

Rabu, 28 Januari 2026 | 17:07

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Hologram di Ijazah UGM Jadi Kuncian Mati, Jokowi Nyerah Saja!

Senin, 26 Januari 2026 | 00:29

UPDATE

Bedakan Es Gabus dengan Spons Saja Tidak Bisa, Apalagi Ijazah Asli

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:09

Mendesak Pemberlakuan Cukai MBDK

Jumat, 30 Januari 2026 | 02:03

Paling Ideal Kedudukan Polri di Bawah Presiden

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:21

MBG Lebih Mendesak, Lapangan Kerja Nanti Dulu Ya!

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:16

Eggi Sudjana Cs Telah Jadi Pelayan Kepentingan Politik Jokowi

Jumat, 30 Januari 2026 | 01:11

Jokowi Butuh Perawatan Kesehatan Super Intensif

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:41

PKR Tatap Pemilu 2029 Mengandalkan Kader Daerah

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:09

Kubu Jokowi akan Terus Lancarkan Strategi Adu Domba terkait Isu Ijazah Palsu

Jumat, 30 Januari 2026 | 00:04

Ahmad Luthfi Menghilang saat Bencana Menerjang Jateng

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:38

Roy Suryo akan Laporkan Balik Eggi Sudjana Cs

Kamis, 29 Januari 2026 | 23:15

Selengkapnya