Berita

Ketua PW IPHI Sumut, H Rahudman Harahap/Ist

Politik

H Rahudman Harahap: IPHI Memiliki Peran Strategis dalam Pembangunan Nasional

MINGGU, 23 FEBRUARI 2025 | 18:15 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) memiliki peran strategis tidak hanya dalam bidang keagamaan, tetapi juga dalam mendukung program pembangunan nasional yang dicanangkan pemerintah. 

Hal itu disampaikan  Ketua Pengurus Wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PW IPHI) Provinsi Sumatera Utara, H. Rahudman Harahap, saat membuka rapat kerja daerah (Rakerda) PD IPHI Kota Medan, Sabtu, 22 Februari 2025.

"IPHI berkomitmen mendukung pemerintah dalam program ketahanan pangan, pengentasan kemiskinan dan pengangguran, serta berperan aktif dalam bidang keagamaan, pendidikan, dan kesehatan," ujar Rahudman.


Pernyataan tersebut disampaikan saat ia secara resmi membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) ke-2 PD IPHI Kota Medan pada Sabtu, 22 Februari 2025, di Aula Al-Mukarramah, Jalan Prajurit Gg Laskrida No.11, Kecamatan Medan Timur. Acara ini dihadiri oleh seluruh pengurus IPHI Kota Medan serta 16 PC IPHI se-Kota Medan.

Turut hadir dalam Rakerda ini Sekretaris IPHI Sumut H. Ilyas Halim, Ketua Dewan Majelis Taklim Perempuan Hj. Rebeka Girsang, Pimpinan Travel Multazam Wisata Agung Hj. Elya, serta tamu undangan lainnya.

Dalam kesempatan ini, Rahudman meminta peserta Rakerda untuk merumuskan program kerja yang aplikatif berdasarkan hasil Rakerwil IPHI Sumut di Parapat serta arahan Ketua Umum IPHI Pusat, H. Erman Suparno. Ia juga menekankan pentingnya menjalin sinergi dengan pemerintah daerah dan instansi terkait guna mensukseskan program-program IPHI ke depan.

"Yang terpenting adalah bagaimana kita bersatu. Kita harus satu komitmen untuk membesarkan IPHI dan memperluas perannya di tengah masyarakat," tegasnya.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Tak Pelihara Buzzer, Prabowo Layak Terus Didukung

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:14

Stasiun Cirebon Dipadati Penumpang Arus Balik Nataru

Jumat, 02 Januari 2026 | 04:00

SBY Pertimbangkan Langkah Hukum, Mega Tak Suka Main Belakang

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:34

Pilkada Lewat DPRD Cermin Ketakutan terhadap Suara Rakyat

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:26

Jika Mau Kejaksaan Sangat Gampang Ciduk Silfester

Jumat, 02 Januari 2026 | 03:01

Pilkada Lewat DPRD Sudah Pasti Ditolak

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:37

Resolusi 2026 Rismon Sianipar: Makzulkan Gibran Wapres Terburuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:13

Kata Golkar Soal Pertemuan Bahlil, Dasco, Zuhas dan Cak Imin

Jumat, 02 Januari 2026 | 02:10

Penumpang TransJakarta Minta Pelaku Pelecehan Seksual Ditindak Tegas

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:38

Bulgaria Resmi Gunakan Euro, Tinggalkan Lev

Jumat, 02 Januari 2026 | 01:21

Selengkapnya