Berita

Irwasum Polri, Komjen Dedi Prasetyo/Ist

Presisi

Irwasum Polri: Jangan Percaya Bujukan, Masuk Polisi itu Gratis!

SENIN, 17 FEBRUARI 2025 | 18:20 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Polri memastikan seluruh tahapan seleksi anggota baru bebas biaya alias gratis.

Inspektur Pengawasan Umum atau (Irwasum) Polri, Komjen Dedi Prasetyo mengatakan, informasi ini sangat penting agar peserta seleksi ataupun para orang tua tidak menjadi korban penipuan.

"Tolong sampaikan kepada masyarakat, masuk polisi gratis. Kalau masih ada masyarakat yang dibujuk, dirayu masuk polisi bayar, jangan percaya," tegas Komjen Dedi pada Senin, 17 Februari 2025.


Komjen Dedi juga meminta seluruh jajaran Staf Sumber Daya Manusia (SSDM) Polri untuk menyosialisasikan secara masif kepada masyarakat.

"Jadi harus clear kepada masyarakat bahwa masuk polisi itu gratis. Sampaikan berulang kali sama masyarakat agar masyarakat betul-betul paham, kegiatan rekrutmen betul-betul bersih," jelasnya. 

Di sisi lain, ia memerintahkan Panitia Penerimaan Terpadu Polri Tahun Anggaran 2025 transparan dan membuka jaringan komunikasi agar keluhan masyarakat dapat ditindaklanjuti.

"Ruang komunikasi publik dibuka seluas-luasnya, hotline dan whistle blower system untuk mengakomodir dan merespons keluhan masyarakat demi peningkatan rekrutmen yang lebih baik," pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Lagi Sakit, Jangan Biarkan Jokowi Terus-terusan Temui Fans

Senin, 12 Januari 2026 | 04:13

Eggi-Damai Dicurigai Bohong soal Bawa Misi TPUA saat Jumpa Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 04:08

Membongkar Praktik Manipulasi Pegawai Pajak

Senin, 12 Januari 2026 | 03:38

Jokowi Bermanuver Pecah Belah Perjuangan Bongkar Kasus Ijazah

Senin, 12 Januari 2026 | 03:08

Kata Yaqut, Korupsi Adalah Musuh Bersama

Senin, 12 Januari 2026 | 03:04

Sindiran Telak Dokter Tifa Usai Eggi-Damai Datangi Jokowi

Senin, 12 Januari 2026 | 02:35

Jokowi Masih Meninggalkan Jejak Buruk setelah Lengser

Senin, 12 Januari 2026 | 02:15

PDIP Gelar Bimtek DPRD se-Indonesia di Ancol

Senin, 12 Januari 2026 | 02:13

RFCC Complex Perkuat Ketahanan Energi Nasional

Senin, 12 Januari 2026 | 01:37

Awalnya Pertemuan Eggi-Damai dengan Jokowi Diagendakan Rahasia

Senin, 12 Januari 2026 | 01:16

Selengkapnya