Berita

Surat pengunduran diri Prabowo Subianto dari GRIB Jaya/Net

Politik

Prabowo Subianto Sudah Mundur dari GRIB Jaya Sejak 2022

KAMIS, 13 FEBRUARI 2025 | 10:18 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Beredar foto di media sosial yang memperlihatkan potret Presiden Prabowo Subianto dalam spanduk ormas Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB) di sejumlah titik. 

Pada potret itu, terpampang Prabowo Subianto yang disebutkan sebagai Ketua Dewan Pembina GRIB Jaya. 

Foto Prabowo yang dipasang di spanduk GRIB menggunakan jas kemeja putih, jas hitam dan peci hitam. Disertai juga logo ormas GRIB pada spanduk itu lengkap dengan foto Hercules Rosario De Marshal sebagai Ketum GRIB Jaya.


Nyatanya, saat ini Prabowo Subianto bukan lagi bagian dari GRIB Jaya. Prabowo sudah mundur dari ormas tersebut sejak 6 Januari 2022.

Pengunduran diri Prabowo tersebut diketahui dari surat resmi DPP Partai Gerindra dengan nomor 01-0212/B/DPP-GERINDRA/2022, tertanggal 6 Januari 2022. 

Surat tersebut ditandatangani langsung oleh Prabowo. Surat ditujukan kepada Ketua Umum GRIB.

"Bersama dengan surat ini, saya, H. Prabowo Subianto, menyatakan mengundurkan diri dari Kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat Gerakan Rakyat Indonesia Bersatu (GRIB/GRIB Jaya)," tulis Prabowo dalam surat itu.

Setelah mundur, Prabowo terlepas dari berbagai aktivitas GRIB. 

"Serta tidak terlibat dalam segala kegiatan yang dilakukan oleh GRIB/GRIB Jaya dari tingkat pusat hingga daerah," sambung Prabowo.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Pembongkaran Tiang Monorel Mangkrak Demi Penataan Kawasan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:59

Lahan Huntap Korban Bencana Harus Segera Dituntaskan

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:52

Ini Identitas Delapan Orang dan Barbuk OTT Pejabat Pajak Jakut

Minggu, 11 Januari 2026 | 07:12

Larangan Tambang Emas Rakyat, Kegagalan Baca Realitas

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:58

Pelapor Pandji Dianggap Klaim Sepihak dan Mencatut Nama NU

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:30

Romantisme Demokrasi Elektoral dan Keliru Baca Kedaulatan

Minggu, 11 Januari 2026 | 06:08

Invasi AS ke Venezuela Bisa Bikin Biaya Logistik Internasional Bengkak

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:45

Khofifah Ajak Pramuka Jatim Sukseskan Ketahanan Pangan dan MBG

Minggu, 11 Januari 2026 | 05:23

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Klok Dkk Siap Melumat Persija Demi Amankan Posisi

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:40

Selengkapnya