Berita

Hendri Satrio/Ist

Politik

Dukung Kebijakan Presiden Prabowo Subianto Bukti PDIP Utamakan Kepentingan Bangsa

RABU, 12 FEBRUARI 2025 | 20:36 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memastikan seluruh kepala daerah terpilih dari partainya dipastikan mendukung kebijakan efisiensi pemerintahan Prabowo Subianto hingga program makan bergizi gratis (MGB).

Menanggapi hal ini, analis komunikasi politik Hendri Satrio alias Hensat sepakat dengan pernyataan Hasto tersebut. Kepala daerah memang sudah seharusnya satu visi dan misi dengan Presiden Prabowo, meski berasal dari parpol lain.

"Kita apresiasi dukungan PDI Perjuangan itu, karena kalau menurut saya, sudah seharusnya kepala daerah satu visi dengan presiden," katanya kepada redaksi, Rabu 12 Februari 2025 


Founder Lembaga Survei Kedai KOPI itu menambahkan, pernyataan Hasto ini sekaligus menandakan bahwa PDIP mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dibanding masalah politik.

"Ini harus disorot, kalau PDI Perjuangan ini adalah partai yang lagi-lagi, mengutamakan kepentingan bangsa dan negara dibandingkan kepentingan politik," katanya.

Hal ini juga menjawab bahwa partai berlambang banteng moncong putih besutan Megawati Soekarnoputri itu siap membantu pemerintahan tanpa harus bergabung ke kabinet.

"Kepala daerah dan partai-partai politik diharapkan dapat bekerja sama untuk menciptakan kebijakan yang pro-rakyat dan mendukung pembangunan daerah,” pungkas Hensat.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya