Berita

Wakil Menteri Koperasi Ferry Juliantono/Ist

Politik

Wamenkop: Insya Allah Koperasi Masuk ke Sektor Usaha yang Besar

MINGGU, 09 FEBRUARI 2025 | 18:58 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

Transformasi dan re-branding koperasi menjadi tujuan dari Kementerian Koperasi untuk menjadikan koperasi ladang ekonomi dalam negeri yang bisa tumbuh besar seperti negara-negara lain.

Wakil Menteri Koperasi Ferry Juliantono menuturkan ke depan koperasi di Indonesia di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto, akan berkembang lebih besar lagi, tidak hanya fokus usaha kecil menengah dan mikro saja. 

“Nah, Indonesia sekarang di era pemerintahan Pak Prabowo sekarang, Insyaallah kita sekarang sudah mulai kita transformasikan koperasi masuk ke sektor usaha yang besar,” kata Ferry Juliantono di acara Dialog Kebangsaan dengan tema Penegakan Kembali Ekonomi Pancasila Menuju Keadilan Sosial di Indonesia di Gedung Tribata, Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Minggu, 9 Februari 2025.


Ia mengatakan dalam waktu dekat koperasi bakal membangun pabrik susu skala besar dan memohon restu kepada seluruh rakyat Indonesia agar pabrik susu yang dibangun koperasi berjalan dengan baik. 

“Jadi kita akan punya pabrik susu yang dikelola koperasi sendiri, doain dalam waktu dekat kita akan punya pabrik susu sendiri,” katanya.

Selain pabrik susu, Wamenkop juga mengatakan koperasi akan membangun bank dan hal itu merupakan cita-cita besar Presiden Prabowo Subianto, di mana koperasi bisa membangun pabrik dan juga banknya sendiri. 

“Insya Allah juga dalam waktu dekat, operasi akan punya bank lagi. Kemudian seperti cita-citanya Pak Prabowo smelter-smelter besar, kapal-kapal besar, pabrik-pabrik besar itu juga bisa dimiliki oleh koperasi di Indonesia,” tutupnya.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya