Berita

Ketua DPC Gerindra Kota Cirebon, Eman Sulaiman memotong tumpeng HUT ke-17 partai/RMOLJabar

Politik

Rayakan HUT ke-17, Gerindra Kota Cirebon Gaungkan Prabowo Dua Periode

KAMIS, 06 FEBRUARI 2025 | 15:46 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

RMOL. Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Cirebon merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-17 partai secara sederhana bersama jajaran pengurus dan kader se-Kota Cirebon.

Ketua DPC Gerindra Kota Cirebon, Eman Sulaiman menyampaikan, peringatan HUT ini menjadi momentum untuk memperkuat soliditas internal partai dan mengevaluasi langkah-langkah yang telah dilakukan selama setahun terakhir.

“Harapan kami ke depan seluruh jajaran pengurus semakin solid, karena kita tengah bersiap untuk lima tahun ke depan. Target kami jelas, Prabowo Presiden dua periode," ucap Eman, dikutip RMOLJabar, Kamis 6 Februari 2025. 

"HUT ke-17 ini menjadi momen introspeksi dan evaluasi untuk memastikan program-program ke depan berjalan lebih optimal,” sambungnya.

Eman juga menekankan pentingnya mengoptimalkan kepengurusan dari tingkat atas hingga ke akar rumput. Ia percaya, dengan kerja keras dan semangat yang tetap terjaga, Gerindra akan terus berkembang dan mampu melahirkan pemimpin baru, khususnya di Kota Cirebon.

“Kita pernah mengalami kegagalan, tapi itu bukan kekalahan mutlak. Ada banyak faktor yang memengaruhi. Ke depan, kami yakin bisa bangkit dan berkontribusi lebih besar, termasuk mencetak pemimpin dari kader Gerindra sendiri untuk Kota Cirebon,” tuturnya.

Senada dengan Eman, Wakil Ketua DPRD Kota Cirebon yang juga politikus Gerindra, Fitrah Malik menegaskan, partai akan terus fokus memajukan masyarakat Kota Cirebon.

“Kami berkomitmen melakukan perubahan untuk kota tercinta ini melalui berbagai program unggulan yang langsung menyentuh kebutuhan masyarakat,” pungkasnya.

Dengan semangat HUT ke-17 ini, DPC Gerindra Kota Cirebon berharap dapat terus berperan aktif dalam pembangunan daerah sekaligus mendukung penuh kepemimpinan Prabowo Subianto sebagai Presiden Republik Indonesia.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya