Berita

Ilustrasi/Ist

Nusantara

1 Warga Meninggal Dunia Keracunan Makanan Punjungan

SABTU, 01 FEBRUARI 2025 | 04:04 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Seorang warga Desa Sempukerep, Kecamatan Sidoharjo, Wonogiri, yang mengalami keracunan makanan punjungan, meninggal dunia pada Kamis 30 Januari.

Punjungan merupakan salah satu tradisi masyarakat Jawa dalam memberikan hadiah makanan berupa nasi dan lauk pauk kepada sanak famili dan tetangga dekat ketika mengadakan acara.

Kabar duka ini dibenarkan Kepala Desa (Kades) Sempukerep, Parmo. Ia menyebut, korban meninggal dunia pada pukul 16.30 WIB. 


"Betul (ada warga diduga keracunan yang meninggal). Pukul 16.30 WIB," kata Parmo dikutip dari RMOLJateng, Sabtu 1 Februari 2025.

Korban keracunan makanan ini diduga mengalami komplikasi karena memiliki riwayat sejumlah penyakit,  salah satunya diabetes militus.

"Komplikasi. Sebelumnya juga kerap keluar masuk rumah sakit," kata Parmo.

Sebelumnya, 19 warga Desa Sempukerep dilarikan ke rumah sakit karena diduga mengalami keracunan makanan punjungan.

Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Wonogiri Satyawati Prawirohardi menuturkan, pihaknya telah mengambil sampel makanan yang diduga menjadi penyebab keracunan dan telah dikirim ke laboratorium Provinsi Jawa Tengah. 

“Masih menunggu hasilnya,” kata  Satyawati.

Secara terpisah, Kapolres Wonogiri AKBP Jarot Sungkowo melalui Kasi Humas Polres Wonogiri AKP Anom Prabowo mengatakan, anggota Polsek Sidoharjo telah terjun ke Desa Sempukerep.

"Anggota Polsek Sidoharjo sudah berkoordinasi dengan Forkompimcam untuk langsung melakukan olah TKP dan mengunjungi para korban" ujar Anom.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Keterlambatan Klarifikasi Eggi Sudjana Memicu Fitnah Publik

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:10

DPRD DKI Sahkan Dua Ranperda

Kamis, 15 Januari 2026 | 02:05

Tak Ada Kompromi dengan Jokowi Sebelum Ijazah Palsu Terbongkar

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:37

Pernyataan Oegroseno soal Ijazah Jokowi Bukan Keterangan Sembarangan

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:22

Bongkar Tiang Monorel

Kamis, 15 Januari 2026 | 01:00

Gus Yaqut, dari Sinar Gemilang hingga Berlabel Tersangka

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:44

IPC Terminal Peti Kemas Bukukan Kinerja 3,6 Juta TEUs

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:34

Jokowi vs Anies: Operasi Pengalihan Isu, Politik Penghancuran Karakter, dan Kebuntuan Narasi Ijazah

Kamis, 15 Januari 2026 | 00:03

Eggi Sudjana dan Jokowi Saling Puji Hebat

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:41

Ketidakpastian Hukum di Sektor Energi Jadi Ancaman Nyata bagi Keuangan Negara

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:39

Selengkapnya