Berita

Lokasi banjir di Jakarta/Ist

Nusantara

Dinas SDA DKI Gagal Antisipasi Banjir saat Imlek

KAMIS, 30 JANUARI 2025 | 07:51 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Dinas Sumber Daya Air (SDA) DKI Jakarta telah gagal mengantisipasi banjir yang merendam 54 RT dan puluhan ruas jalan pada Rabu 29 Januari 2025 atau bertepatan dengan Perayaan Tahun Baru Imlek 2576 Kongzili.

Ketua Koalisi Pemerhati Jakarta Baru (Katar) Sugiyanto menilai Plt Kepala Dinas SDA Ika Agustin Ningrum merupakan pihak yang paling bertanggung jawab atas bencana banjir di Jakarta.

"Ika seharusnya bisa memprediksi potensi banjir dan mengambil langkah-langkah preventif jauh sebelum bencana ini terjadi," kata Sugiyanto melalui keterangan tertulisnya, Kamis 30 Januari 2025.


Sugiyanto melihat Plt Kepala Dinas SDA telah merusak citra Pj Gubernur Teguh Setyabudi di akhir masa jabatannya.

Menurut Sugiyanto, dengan persiapan yang matang, seperti pengerukan lumpur, perbaikan pompa air, dan normalisasi sungai atau kali di Jakarta, banjir besar ini sebenarnya bisa dihindari. 

"Tidak ada pilihan bagi Pj Gubernur untuk mencopot Plt Kepala Dinas SDA," kata Sugiyanto.

Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Jakarta, Isnawa Adji mengatakan, sebanyak 2.038 jiwa mengungsi usai terdampak banjir di wilayah Jakarta Barat dan Jakarta Utara.

"Total pengungsi sebanyak 2.038 jiwa yang tersebar di beberapa titik pengungsian di Jakarta Barat dan Jakarta Utara," kata Isnawa dalam keterangannya.








Populer

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

Ketika Kebenaran Nasib Buruh Migran Dianggap Ancaman

Sabtu, 20 Desember 2025 | 12:33

OTT KPK juga Tangkap Haji Kunang Ayah Bupati Bekasi

Jumat, 19 Desember 2025 | 03:10

Uang yang Diamankan dari Rumah Pribadi SF Hariyanto Diduga Hasil Pemerasan

Rabu, 17 Desember 2025 | 08:37

Kajari Bekasi Eddy Sumarman yang Dikaitkan OTT KPK Tak Punya Rumah dan Kendaraan

Sabtu, 20 Desember 2025 | 14:07

Kejagung Ancam Tak Perpanjang Tugas Jaksa di KPK

Sabtu, 20 Desember 2025 | 16:35

UPDATE

Kepala Daerah Dipilih DPRD Bikin Lemah Legitimasi Kepemimpinan

Jumat, 26 Desember 2025 | 01:59

Jalan Terjal Distribusi BBM

Jumat, 26 Desember 2025 | 01:39

Usulan Tanam Sawit Skala Besar di Papua Abaikan Hak Masyarakat Adat

Jumat, 26 Desember 2025 | 01:16

Peraih Adhyaksa Award 2025 Didapuk jadi Kajari Tanah Datar

Jumat, 26 Desember 2025 | 00:55

Pengesahan RUU Pengelolaan Perubahan Iklim Sangat Mendesak

Jumat, 26 Desember 2025 | 00:36

Konser Jazz Natal Dibatalkan Gegara Pemasangan Nama Trump

Jumat, 26 Desember 2025 | 00:16

ALFI Sulselbar Protes Penerbitan KBLI 2025 yang Sulitkan Pengusaha JPT

Kamis, 25 Desember 2025 | 23:58

Pengendali Pertahanan Laut di Tarakan Kini Diemban Peraih Adhi Makayasa

Kamis, 25 Desember 2025 | 23:32

Teknologi Arsinum BRIN Bantu Kebutuhan Air Bersih Korban Bencana

Kamis, 25 Desember 2025 | 23:15

35 Kajari Dimutasi, 17 Kajari hanya Pindah Wilayah

Kamis, 25 Desember 2025 | 22:52

Selengkapnya