Berita

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar/Kemenag

Nusantara

MTQ Internasional ke-4, Menag: Jadikan Al Quran sebagai Pedoman Utama Mencari Kebenaran

RABU, 29 JANUARI 2025 | 17:25 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Indonesia menjadi tuan rumah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) Internasional ke-4. 

Acara yang berlangsung pada 29 hingga 2 Februari itu diikuti oleh 60 peserta dari 38 negara, dengan mengusung tema “Al Quran, Environment, and Humanity for Global Harmony”.

Menteri Agama (Menag) Nasaruddin Umar dalam sambutannya pada pembukaan acara, Rabu 29 Januari 2025, mengatakan, tema tersebut untuk menegaskan bahwa Al Quran sebagai rujukan lengkap yang tidak hanya mengatur peribadatan, tetapi juga berbicara tentang pelestarian lingkungan hidup dan kemanusiaan. 

Menag mengajak semua untuk melestarikan alam lewat Al Quran. 

"Mari kita musabaqahkan Al Quran ini. Mari kita menjelaskan bahwa Al Quran ini adalah salah satu kitab yang akan berusaha untuk melestarikan alam semesta ini dengan sugesti-sugesti, motivasi-motivasi dan juga tekanan-tekanan yang diberikan," kata Menag,

MTQ ini juga menjadi momentum untuk mempererat hubungan antarmanusia serta menunjukkan kepada dunia tentang harmoni keberagaman Indonesia. 

"Musabaqah Tilawatil Quran ini juga menjadi ajang untuk mempromosikan moderasi beragama dalam implementasi dan artikulasi kehidupan keagamaan di Indonesia," ujar Menag Nasaruddin dalam konferensi pers di Jakarta. 

Musabaqah Tilawatil Quran adalah kesempatan untuk menunjukkan kecintaan terhadap Al Quran.

"Tidak hanya melalui seni bacaannya tetapi juga melalui implementasi ajarannya dalam kehidupan nyata," kata Menag.

Kemudian, salah satu tantangan besar saat ini adalah bagaimana menjelaskan dan mengartikulasikan kebenaran Al Quran kepada masyarakat di era post-truth

"Sehingga kita harus tetap menjadikan Al Quran sebagai pedoman utama dalam mencari kebenaran, karena di era ini, kebenaran tidak lagi hanya bergantung pada satu sumber," jelas Menag. 

Menurutnya, penyelenggaraan MTQ ini juga menjadi arena toleransi, karena mempertemukan peserta dengan latar belakang yang beragam, baik dari segi budaya, bahasa, maupun etnis.

Apalagi peserta berasal dari berbagai negara seperti Singapura, Irak, Iran, Syria, Pakistan, Rusia, Kuwait, Burkina Faso, Mozambik, juga Swedia, Italia, dan banyak lagi.

Pada MTQ kali ini ada dua cabang utama yang dilombakan, yaitu Tahfiz Al Quran dan Tilawah Al Quran, dengan rincian; 17 peserta cabang Tilawah Putra dan 7 peserta cabang Tilawah Putri. Serta 19 peserta cabang Tahfiz Putra dan 17 peserta cabang Tahfiz Putri.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tekuk Fiorentina 2-1, Napoli Tak Biarkan Inter Tenang

Senin, 10 Maret 2025 | 01:21

Polda Jateng Tegas Larang Petasan Sepanjang Ramadan

Senin, 10 Maret 2025 | 00:59

Kluivert Tiba di Jakarta Ditemani Mantan Pemain Man United

Senin, 10 Maret 2025 | 00:41

Cegah Bencana Seperti di Jabotabek, Menteri ATR/BPN Evaluasi Tata Ruang di Jatim

Senin, 10 Maret 2025 | 00:25

Asiang Versus JACCS MPM Finance, Peneliti IPD-LP Yakin Hakim MA Lebih Adil

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:58

Beri Bantuan untuk Korban Banjir di Candulan, Okta Kumala Dewi Berharap Ada Solusi Jangka Panjang

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:41

PSU Empat Lawang Diikuti Dua Paslon, Pencoblosan pada 19 April 2025

Minggu, 09 Maret 2025 | 23:20

Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 5 Orang Wafat, 4 Orang Hilang

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:44

Menanti Keberanian Kejagung Bongkar Biang Kerok Korupsi Migas

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:30

PTPN IV PalmCo Siapkan 23 Bus untuk Mudik di Sumatera dan Kalimantan

Minggu, 09 Maret 2025 | 22:18

Selengkapnya