Berita

Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani/RMOL

Politik

Megawati Titip Minyak Urut untuk Prabowo

SELASA, 21 JANUARI 2025 | 16:34 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Tanda-tanda akan segera ada pertemuan antara Presiden RI sekaligus Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri semakin menguat. 

Salah satu indikasinya, ada titipan minyak urut dari Megawati untuk Prabowo yang disampaikan melalui Sekretaris Jenderal DPP Partai Gerindra, Ahmad Muzani.

“Saya Minggu lalu ketemu dengan Pak Prabowo, menyampaikan titipan Bu Mega, namanya minyak. Minyak urut,” ungkap Muzani, merespons pertanyaan wartawan apakah Prabowo bakal menghadiri ulang tahun Megawati yang jatuh pada Kamis, 23 Januari 2025. 


Muzani menuturkan, minyak urut tersebut bisa digunakan untuk meredakan pegal-pegal.

“Minyak (dari) Bu Mega, untuk pegal-pegal, dititipin,” ucap Muzani di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa, 21 Januari 2025.

Saat ditanya apakah minyak urut tersebut dibuat khusus atau berasal dari daerah tertentu, Muzani mengaku tak tahu pasti. 

“Oh enggak tahu. Minyak kan tahu?” tuturnya.

Terkait wacana pertemuan antara Prabowo dan Megawati yang masih menjadi pembicaraan publik, Muzani menyebut belum ada pembicaraan lebih lanjut sejauh ini. 

“Belum,” katanya.

Namun, terkait pernyataan Ketua DPR RI Puan Maharani yang menyebutkan bahwa pertemuan itu akan segera terjadi, Muzani pun mengharapkan hal yang sama. 

“Ya, saya mudah-mudahan secepatnya,” kata Ketua MPR RI ini.

Sebelumnya, Ketua DPP PDIP Puan Maharani meyakini pertemuan Presiden Prabowo Subianto dengan Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri akan segera terwujud. Pasalnya, kedua tokoh tersebut sama-sama ingin secepatnya bertemu.

"Kita semua (punya) harapan yang sama dan saya pun meyakini keduanya pasti mempunyai harapan yang sama untuk secepatnya bertemu," kata Puan kepada wartawan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa 21 Januari 2025. 

Saat ditanya kemungkinan pertemuan tersebut akan dilaksanakan saat Megawati berulang tahun ke-78 pada 23 Januari 2025 nanti, Puan menjawab singkat.

"Insya Allah," ujar Puan.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Modal Asing Keluar Rp7,71 Triliun, BI Catat Tekanan di SBN pada Pertengahan Januari 2026

Jumat, 16 Januari 2026 | 08:05

Dolar AS Menguat ke Level Tertinggi Enam Pekan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:56

Kejauhan Mengaitkan Isu Ijazah Jokowi dengan SBY–AHY

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:48

RUU Perampasan Aset Jangan Jadi Alat Menyandera Lawan Politik

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:40

Jenazah 32 Tentara Kuba Korban Serangan AS di Venezuela Dipulangkan

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:33

Bursa Eropa: Efek Demam AI Sektor Teknologi Capai Level Tertinggi

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:16

Emas Tak Lagi Memanas, Tertekan Data Tenaga Kerja AS dan Sikap Moderat Trump

Jumat, 16 Januari 2026 | 07:06

Wajah Ideal Desa 2045

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:50

TPU Tegal Alur Tak Tersangkut Lahan Bersengketa

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:23

Kemenkes Siapkan Rp1,2 Triliun untuk Robotik Medis

Jumat, 16 Januari 2026 | 06:04

Selengkapnya