Berita

Ketua DPR RI Puan Maharani/Repro

Politik

Puan Buka Rapat Paripurna, Dihadiri 293 Anggota Dewan

SELASA, 21 JANUARI 2025 | 10:48 WIB | LAPORAN: RAIZA ANDINI

DPR RI menggelar rapat paripurna ke-10 masa sidang kedua tahun 2024-2025 dengan agenda mendengarkan pidato Ketua DPR RI dan pergantian antar waktu (PAW) anggota dewan Fraksi PKB di Gedung Nusantara II, Komplek Parlemen, Senayan, Selasa 21 Januari 2025.

Pantauan RMOL di lokasi, pimpinan DPR RI hadir lengkap dalam pembukaan masa sidang ke-10 ini. Ketua DPR RI Puan Maharani memberikan pidato pembukaan masa sidang DPR RI ini. 

Sidang paripurna hari ini digelar terbuka dengan dihadiri oleh 293 dari 579 anggota DPR RI dan izin 7 orang. 

Dalam sambutannya Puan berharap seluruh anggota dewan dapat menyerap aspirasi masyarakat di masa reses yang hampir dua bulan itu. 

“Selamat datang bagi seluruh anggota DPR RI yang baru saja kembali dari daerah pemilihan, dan bertemu dengan konsistuennya," kata Puan.

"Semoga selama masa reses, seluruh anggota DPR RI dapat memanfaatkannya secara optimal, untuk menjaring aspirasi masyarakat dan akan menindaklanjuti, melalui berbagai fungsi DPR RI pada masa persidangan ini,” sambungnya.

Puan turut menyampaikan keprihatinannya atas sejumlah peristiwa bencana yang terjadi di Indonesia. 

Ia meminta masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan di beberapa titik rawan bencana untuk menghindari jatuhnya korban jiwa. 

“Masyarakat diiimbau agar tetap waspada karena sampai saat ini wilayah Indonesia diprediksi masih akan mengalami cuaca ekstrem sampai beberapa waktu ke depan,” tutup Puan.



Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya