Berita

Donald Trump jelang pengambilan sumpah, terlihat Melania Trump membawakan dua Alkitab/Tangkapan layar RMOL

Dunia

Donald Trump Gunakan Dua Alkitab Saat Mengambil Sumpah sebagai Presiden AS

SELASA, 21 JANUARI 2025 | 00:09 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Saat mengucapkan sumpah jabatan, Donald Trump yang dilantik sebagai Presiden Amerika Serikat pada Senin 20 Januari 2025 waktu setempat, menggunakan dua alkitab.

Terlihat dalam tangkapan layar, isteri Trump, Melania, sudah menyiapkan alkitab tersebut. 

Dikutip dari Reuters, presiden terpilih biasanya meletakkan tangan kirinya di atas Alkitab meskipun hal ini tidak ditentukan dalam Konstitusi AS. 

Terkadang presiden memilih bagian tertentu untuk membuka Alkitab, yang lain membukanya secara acak atau bahkan menutupnya. 

Pada tahun 2017, di kepemimpinan pertamanya, Donald Trump mengucapkan sumpahnya di atas Alkitab Abraham Lincoln. Ia juga menggunakan Alkitab tersebut di pelantikan keduanya. Kemudian ada Alkitab milik Trump warisan dari ibunya pada tahun 1955, sebagai hadiah kelulusannya dari Sekolah Dasar Gereja Minggu. 

Dalam tradisi pelantikan presiden AS, wakil presiden disumpah terlebih dahulu. JD Vance yang dilantik pertama kali dikabarkan menggunakan Alkitab warisan keluarga. Setelah itu, terlihat Trump mengambil sumpah dengan ditemani oleh isterinya. 

Presiden-presiden AS sebelumnya juga menggunakan Alkitab yang berbeda-beda.

Joe Biden, saat dilantik sebagai Presiden, menggunakan Alkitab keluarga yang pernah ia gunakan untuk mengambil sumpah jabatan selama kariernya. 

Berbeda dengan Barack Obama yang memilih Alkitab Martin Luther King, Jr. 

Pada tahun 2001 George W. Bush berharap untuk menggunakan Alkitab Masonik yang digunakan oleh George Washington pada tahun 1789, dan ayahnya George H.W. Bush pada tahun 1989. Alkitab tersebut diangkut dengan pengawalan dari New York ke Washington untuk upacara tersebut, tetapi cuaca basah menyebabkan Alkitab tersebut diganti dengan Alkitab keluarga. 

Franklin D. Roosevelt menggunakan Alkitab yang sama untuk keempat pelantikannya. Alkitab tersebut merupakan Alkitab tertua yang pernah digunakan pada pelantikan, dicetak pada tahun 1686 dan satu-satunya yang ditulis dalam bahasa asing modern, Belanda. 

Namun, tidak semua orang menggunakan Alkitab. John Quincy Adams mengambil sumpah di atas buku hukum, sementara Theodore Roosevelt tidak menggunakan buku apa pun saat ia disumpah setelah pembunuhan William McKinley.

Populer

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

TNI dan Satgas PKH Garda Terdepan Tegakkan Hukum Perkebunan Sawit Ilegal

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:30

Rumah Ridwan Kamil Digeledah Pertama di Kasus bank bjb, Ini Sebabnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:24

Kelakar Prabowo Soal Jaksa Agung yang Absen di Bukber Rektor

Kamis, 13 Maret 2025 | 19:15

KPK Sita Deposito Hingga Bangunan di Kasus Korupsi bank bjb

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:51

Legislator PDIP Usul Pembentukan Kamar Khusus Pajak di MA

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:35

Terus Bertumbuh, Ketua Komisi VI Apresiasi Kinerja Antam

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:09

Hormati KPK, bank bjb Pastikan Kegiatan Bisnis Tetap Jalan

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:08

Pejabat bank bjb dan Agensi Sepakat Markup Iklan, Begini Modusnya

Kamis, 13 Maret 2025 | 18:07

Sri Mulyani: Penurunan Penerimaan Pajak Tak Perlu Didramatisasi

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:58

Perdana Prabowo Undang Rektor Seluruh Indonesia ke Istana

Kamis, 13 Maret 2025 | 17:54

Selengkapnya