Berita

Kolase Wawan Purwanto dan jasad pensiunan BIN yang ditemukan di Marunda/RMOL

Politik

Berpangkat Brigjen TNI, Jasad Pria Mengambang di Marunda Pensiunan BIN

SELASA, 14 JANUARI 2025 | 15:55 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Warga digegerkan dengan penemuan mayat seorang pria yang diduga mantan perwira tinggi TNI. Jasad itu ditemukan mengambang di perairan Marunda, Cilincing, Jakarta Utara, pada Jumat, 10 Januari 2025.

Saat ditemukan oleh petugas, rupanya di tubuh pria ada sejumlah kartu keanggotaan TNI dan Badan Intelijen Negara (BIN) dengan identitas Brigjen (Purn) TNI berinisial HO (76).

Berdasarkan info yang diperoleh, almarhum merupakan lulusan AKABRI 1972. 


Menyikapi hal ini, pengamat intelijen, Wawan Purwanto menyebut bila Brigjen HO sudah bukan anggota BIN, namun pernah bertugas.

"Beliau mantan anggota BIN, sudah purna pak, sekarang usia 75 tahun. Purna di usia 58 tahun," kata Wawan saat dihubungi redaksi RMOL pada Selasa, 14 Januari 2025.

Kasus ini sendiri sedang ditangani langsung oleh Direktorat Polisi Air dan Udara (Ditpolairud) Polda Metro Jaya. 

Berdasarkan informasi yang diterima redaksi, jenazah yang mengenakan pakaian bermotif belang horizontal, celana jeans hitam dan sabuk berwarna hitam, pertama kali ditemukan oleh nelayan.

Saat ditemukan kondisi mayat juga sudah membengkak di beberapa bagian seperti perut dan kaki.

Setelah itu, nelayan memberitahukan temuannya ke petugas kepolisian yang bertugas di sekitar perairan Marunda.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

Menhub Perketat Izin Berlayar di Labuan Bajo demi Keamanan Wisata Nataru

Kamis, 01 Januari 2026 | 08:15

Nasib Kenaikan Gaji PNS 2026 Ditentukan Hasil Evaluasi Ekonomi Kuartal I

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:58

Cahaya Solidaritas di Langit Sydney: Menyongsong 2026 dalam Dekapan Duka dan Harapan

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:40

Refleksi Pasar Ekuitas Eropa 2025: Tahun Kebangkitan Menuju Rekor

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:13

Bursa Taiwan Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah Berkat Lonjakan AI

Kamis, 01 Januari 2026 | 07:02

3.846 Petugas Bersihkan Sampah Tahun Baru

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:58

Mustahil KPK Berani Sentuh Jokowi dan Keluarganya

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:22

Rakyat Sulit Maafkan Kebohongan Jokowi selama 10 Tahun

Kamis, 01 Januari 2026 | 06:03

Pilkada Lewat DPRD Abaikan Nyawa Demokrasi

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:45

Korupsi Era Jokowi Berlangsung Terang Benderang

Kamis, 01 Januari 2026 | 05:21

Selengkapnya