Berita

Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon, Nurul Qomar (tengah)/Istimewa

Nusantara

Abah Qomar, sang Motivator Andalan Kader PAN

RABU, 08 JANUARI 2025 | 23:47 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Dunia politik dan hiburan Indonesia berduka atas meninggalnya Ketua DPD PAN Kabupaten Cirebon, Nurul Qomar. Sosok yang juga dikenal sebagai komedian yang akrab disapa Abah Qomar ini meninggal pada Rabu 8 Januari 2025, pukul 17.45 WIB. 

Sekretaris DPD PAN Kabupaten Cirebon, Mawa Bagja, mengonfirmasi kabar duka tersebut. Menurutnya, Abah Qomar meninggal dunia setelah berjuang melawan kanker usus.

Bagja menjelaskan, Abah Qomar sempat menjalani perawatan intensif di RSU Tangerang. Kondisinya sempat membaik setelah menjalani kemoterapi, dan ia diperbolehkan pulang. Namun, kesehatannya kembali memburuk enam bulan kemudian.

"Beliau sebelumnya menunjukkan hasil positif dari pengobatan kanker. Namun, kondisi kesehatannya terus menurun hingga harus kembali dirawat," ucap Bagja, dikutip RMOLJabar, Rabu, 8 Januari 2025.

Abah Qomar dikenal sebagai motivator bagi para kader partai. Bagja menyebutkan, meski PAN di Kabupaten Cirebon belum memiliki perwakilan di legislatif, semangat Abah Qomar selalu menginspirasi para kader untuk percaya diri dan tetap optimis.

"Pesan beliau yang selalu diingat para kader adalah jika ingin sukses dalam kehidupan, seseorang harus memiliki ide dan visi yang terencana. Jangan hanya berpikir untuk esok hari, tetapi rencanakan lima hingga sepuluh tahun ke depan dengan konsep yang matang," kata Bagja.

"Beliau adalah sosok yang sangat berkontribusi, baik di dunia politik maupun seni hiburan. Kami kehilangan tokoh yang luar biasa," sambungnya.

Bagja pub menyampaikan rasa kehilangan mendalam atas kepergian Abah Qomar.

"Semoga kepergian Abah Qomar menjadi jalan terbaik di tengah sakit yang beliau derita. Selamat jalan Abah Qomar, semoga iman Islamnya diterima dan beliau ditempatkan di sisi-Nya," tutupnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya