Berita

Anggota Komisi III DPR RI Bambang Soesatyo/Ist

Nusantara

Bamsoet Pastikan Keamanan Bali Kondusif Sambut Nataru

KAMIS, 26 DESEMBER 2024 | 05:05 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Polda Bali dinilai mampu memastikan keamanan selama perayaan Natal 2024 dan tahun baru 2025. 

Penguatan pengamanan di semua pintu masuk Pulau Dewata menjadi prioritas utama demi mencegah masuknya barang-barang terlarang serta mengantisipasi aktivitas mencurigakan. 

Mengingat Bali sebagai salah satu destinasi wisata terpopuler di Indonesia, menjadi magnet bagi wisatawan lokal maupun internasional untuk merayakan Natal dan tahun baru. 

"Dengan kesiapan dari aparat keamanan, Bali dapat mempertahankan reputasinya sebagai destinasi yang aman dan nyaman. Masyarakat dan wisatawan pun dapat merayakan Natal dan tahun baru dengan tenang dan damai," kata Anggota Komisi III DPR RI Bambang Soesatyo dalam keterangannya yang dikutip Kamis 26 Desember 2024.

Bamsoet menjelaskan, Polda Bali bekerjasama dengan TNI dan berbagai instansi terkait melakukan pengamanan di 335 gereja, 130 objek wisata, 48 rumah ibadah lainnya, 11 terminal, 5 pelabuhan, 1 bandara, 38 pasar, serta 44 lokasi perayaan malam pergantian tahun. 

Secara spesifik, pengamanan digelar selama 24 jam dan dilaksanakan dalam dua bentuk, yaitu pengamanan terbuka dan tertutup. Tindakan ini bukan hanya untuk menekan potensi ancaman, tetapi juga untuk menumbuhkan kepercayaan dari masyarakat terhadap upaya pemerintah dalam menjaga keamanan.

"Kegiatan pengamanan terbuka meliputi patroli yang dilakukan di lokasi-lokasi strategis. Sedangkan pengamanan tertutup melibatkan penggunaan teknologi dan intelijen untuk mendeteksi ancaman secara lebih dini," kata Bamsoet.





Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Buntut Pungli ke WN China, Menteri Imipas Copot Pejabat Imigrasi di Bandara Soetta

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:25

Aero India 2025 Siap Digelar, Ajang Unjuk Prestasi Dirgantara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:17

Heboh Rupiah Rp8.100 per Dolar AS, BI Buka Suara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:13

Asas Dominus Litis, Hati-hati Bisa Disalahgunakan

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:35

Harga CPO Menguat Nyaris 2 Persen Selama Sepekan

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:18

Pramono: Saya Penganut Monogami Tulen

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:10

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Vihara Amurva Bhumi Menang Kasasi, Menhut: Kado Terbaik Imlek dari Negara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 17:45

Komisi VI Sepakati RUU BUMN Dibawa ke Paripurna

Sabtu, 01 Februari 2025 | 17:11

Eddy Soeparno Gandeng FPCI Dukung Diplomasi Iklim Presiden Prabowo

Sabtu, 01 Februari 2025 | 16:40

Selengkapnya