Berita

UFC 310 menyajikan pertarungan utama antara Alexandre Pantoja melawan Kai Asakura/Istimewa

Olahraga

UFC 310: Prediksi Pertarungan Co Main Event dan Prelim

MINGGU, 08 DESEMBER 2024 | 02:33 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Main event UFC 310 menyajikan pertarungan seru. Alexandre Pantoja melawan Kai Asakura dalam duel perebutan gelar kelas flyweight.

Pantoja, petarung asal Brasil, sedang dalam tren enam kemenangan beruntun dan dua kali mampu mempertahankan gelar juara. Sedangkan sang lawan, Asakura, juga dalam performa terbaiknya.

Selain main event, UFC 30 juga menyajikan co-main event yang tidak kalah seru. Di mana mempertemukan Shavkat Rakhmonov melawan Ian Machado Garry dalam perebutan kualifikasi gelar welterweight.

Rakhmonov seharusnya melawan Belal Muhammad untuk perebutan gelar juara welterweight, namun Belal harus mundur karena infeksi tulang jari kaki. UFC pun memberikan petarung pengganti, yakni Machado Garry.

Selain itu ada nama-nama petarung lain yang mengisi perhelatan UFC 310. Seperti Ciryl Gane, Chris Weidman, Clay Guida, dan lain-lain. 

Berikut prediksi pertarungan UFC 310:

Shvkat Rakhmonov vs Ian Machado Garry

Dalam duel kelas welterweight, Rakmonov menjadi favorit untuk memenangkan pertarungan. Petarung asal Kazakhstan ini memiliki kuncian rear-naked choke yang dilakukan kepada Geoff Neal. Sedangkan Machado Garry merupakan petarung yang sedang naik daun karena berhasil mengalahkan Michael Page.

Ciryl Gane vs Alexander Volkov

Pada duel kelas heavyweight, Gane memiliki misi untuk bangkit dari kekalahan dari Jon Jones pada 2023 silam. Petarung berjuluk Bon Gamin ini memiliki daya tahan yang optimal saat menerima serangan.

Sementara Volkov memiliki tren positif dengan enam kemenangan beruntun. Petarung asal Rusia ini memiliki kekuatan serangan di tangannya.

Chirs Weidman vs Eryk Anders

Weidman seharusnya melawan Anders di UFC 309, namun Ander harus menarik diri dari pertarungan setelah mengalami keracunan makan. Petarung 40 tahun ini diragukan untuk tampil pada performa awalnya karena semenjak 2015 Weidman belum pernah menang secara berturut-turut. Sedangkan Andres memiliki rekor dua kemenangan beruntun.

Clay Guida vs Chase Hooper

Veteran UFC berusia 42 tahun bertemu petarung berusia 25 tahun. Meskipun sudah tidak lagi muda, Guida memiliki pertahanan yang mumpuni. Sedangkan Hooper memiliki kemampuan grappling luar biasa. Pertarungan terakhirnya atas Viacheslav Borshchev dimenangkan melalui submission.

Randy Brown vs Bryan Battle

Keduanya merupakan petarung yang mumpuni dalam melakukan grappling. Jika pertarungan akan beralih ke ground maka Battle dinilai lebih unggul karena memiliki kuncian yang mematikan. Brown juga dapat mengembalikan keadaan saat terkunci. 

Duel ini akan ditunggu para penggemar karena mereka akan menyaksikan adu grappling dari kedua petarung tersebut.

Berikut daftar petarung yang mengisi duel UFC 310:

Main Event

Alexandre Pantoja vs Kai Asakura

Co-main event

Shavkat Rakhmonov vs Ian Machado Garry
Ciryl Gane vs Alexander Volkov
Bryce Mitchell vs Kron Gracie
Nate Landwehr vs Dooho Choi

Prelim

Dominick Reyes vs Anthony Smith
Vicente Luque vs Themba Gorimbo
Movsar Evloev vs Aljamain Sterling
Randy Brown vs Bryan Battle
Chris Weidman vs Eryk Anders
Cody Durden vs Joshua Van
Michael Chiesa vs Max Griffin
Clay Guida vs Chase Hooper
Kennedy Nzechukwu vs Lukasz Brzeski.

Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Buntut Pungli ke WN China, Menteri Imipas Copot Pejabat Imigrasi di Bandara Soetta

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:25

Aero India 2025 Siap Digelar, Ajang Unjuk Prestasi Dirgantara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:17

Heboh Rupiah Rp8.100 per Dolar AS, BI Buka Suara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 19:13

Asas Dominus Litis, Hati-hati Bisa Disalahgunakan

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:35

Harga CPO Menguat Nyaris 2 Persen Selama Sepekan

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:18

Pramono: Saya Penganut Monogami Tulen

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:10

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

Vihara Amurva Bhumi Menang Kasasi, Menhut: Kado Terbaik Imlek dari Negara

Sabtu, 01 Februari 2025 | 17:45

Komisi VI Sepakati RUU BUMN Dibawa ke Paripurna

Sabtu, 01 Februari 2025 | 17:11

Eddy Soeparno Gandeng FPCI Dukung Diplomasi Iklim Presiden Prabowo

Sabtu, 01 Februari 2025 | 16:40

Selengkapnya