Berita

Presiden Prabowo Subianto menjamu Presiden ke-7 RI, Joko Widodo di rumah Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat, 6 Desember 2024/Instagram

Politik

Pengamat: Jokowi Sedang Minta Perlindungan Prabowo

SABTU, 07 DESEMBER 2024 | 12:56 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kunjungan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo ke rumah Presiden Prabowo Subianto sarat muatan politik.

Jokowi disinyalir sedang mencari perlindungan setelah didepak dari PDIP bersama dengan anaknya, Gibran Rakabuming Raka.

"Jokowi malam itu bisa dipersepsikan sedang mencari perlindungan politik bagi dirinya dan keluarganya, termasuk bagi Wakil Presiden Gibran setelah mereka sekeluarga disanksi oleh PDIP," kata pengamat politik Hendri Satrio, Sabtu, 7 Desember 2024.

Pertemuan ini juga memperkuat isu yang belakangan menyebut keluarga Jokowi akan bergabung ke partai pimpinan Prabowo, yakni Gerindra.

Namun demikian, Hendri Satrio meyakini Prabowo tidak akan mencampuri urusan politik keluarga Jokowi dan PDIP.

Meski berstatus sebagai Ketum Gerindra, Prabowo diyakini akan menghormati kedaulatan PDIP sebagai partai politik besar dan memiliki aturannya sendiri dalam partainya.

"Prabowo tampaknya akan mengambil sikap pada 2 pilihan, mendengarkan Jokowi terkait kepentingan nasional dan mempertimbangkan kedaulatan PDIP," kata Hensat.

Joko Widodo menemui Presiden Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan, pada Jumat malam, 6 Desember 2024. Pertemuan Prabowo dan Jokowi ini berlangsung sekitar 1 jam 20 menit.

Pertemuan ini juga sempat diunggah Jokowi melalui akun media sosialnya pada Jumat malam, 6 Desember 2024.

"Terima kasih atas santap tadi malamnya, Bapak Presiden Prabowo," tulis Jokowi.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya