Berita

Jeep Wrangler Rubicon ini jadi salah satu mobil yang dilelang KPK pada Selasa pekan depan, 10 Desember 2024/RMOL

Otomotif

Cadillac, Hummer, hingga Rubicon Dilelang Mulai Rp400 Jutaan

KAMIS, 05 DESEMBER 2024 | 18:03 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Sejumlah barang hasil rampasan dari para koruptor akan dilelang Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Di antara barang-barang tersebut ada sejumlah mobil mewah yang pernah dimiliki para koruptor yang kini telah mendekam di penjara.

Pantauan RMOL di Rumah Penyimpanan Benda Sitaan (Rupbasan) KPK di Cawang, Jakarta Timur, Kamis, 5 Desember 2024, mobil-mobil tersebut dipamerkan kepada publik sebelum dilakukan pelelangan pada Selasa, 10 Desember 2024.

Di antaranya ada mobil Jeep Wrangler Rubicon berwarna putih. Mobil berplat nomor B 9150 VBA ini disebut pembuatan 2014. Harga Wrangler Rubicon yang sebelumnya dimiliki mantan Bupati Hulu Sungai Tengah, Abdul Latif, itu dibanderol mulai Rp1.041.561.000.

Bagi yang tertarik melakukan bidding mobil ini, bisa siapkan uang jaminan Rp400 juta.

Mobil mewah lainnya adalah Hummer H3 warna putih dengan plat nomor DA 232 RK. Mobil lansiran 2009 ini terdaftar atas nama M Syarif dengan harga dibuka mulai Rp610.296.000. Sementara untuk uang jaminan sebesar Rp250 juta. 

Lalui ada 1 unit mobil Cadillac Escalade warna putih, dengan plat nomor B 232 PB. Mobil produksi 2011 ini terdaftar atas nama Syahril dan dilengkapi STNK Asli. 

Harganya dibuka mulai Rp401.134.000 serta uang jaminan Rp150 juta.

Tak hanya mobil mewah, sejumlah mobil dengan harga dasar di bawah Rp100 juga ada. Salah satunya Chevrolet warna merah lengkap dengan 2 kunci. Mobil berplat nomor N 9117 RC  ini dibuka dengan harga Rp60.622.000, dengan uang jaminan cukup Rp25 juta.

Adapun syarat untuk mengikuti lelang adalah memiliki akun yang telah terverifikasi di www.lelang.go.id atau www.portal.lelang.go.id.  Lalu syarat dan ketentuan serta tata cara mengikuti lelang dapat dilihat pada menu “Tata Cara dan Prosedur” dan “Panduan Penggunaan” di alamat website tersebut.

Untuk pelaksanaan lelang akan dilakukan pada Selasa, 10 Desember 2024, di Kantor KPK, Jl. Kuningan Persada Kav 4 Setiabudi, Jakarta Selatan.

Bagi masyarakat yang ingin menawar bisa melakukan Open Bidding dengan mengakses https://portal.lelang.go.id/ atau https://lelang.go.id/ sebelum 10 Desember 2024.

Untuk mereka yang terpilih sebagai pemenang lelang, diharuskan melunasi dalam waktu 5 hari kerja setelah pelaksanaan lelang. "

Jangan lupa, Bea Lelang Pembeli adalah 3 persen dari harga lelang.


Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya