Berita

Gestur Gus Miftah saat meminta maaf kepada penjual es Sunhaji (38)/Tangkapan layar

Politik

Gestur Gus Miftah saat Minta Maaf ke Tukang Es

RABU, 04 DESEMBER 2024 | 12:45 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Utusan Khusus Presiden, Miftah Maulana Habiburrahman alias Gus Miftah akhirnya meminta maaf kepada penjual es Sunhaji (38) yang sempat diolok-olok saat berjualan di pengajiannya.

Gus Miftah langsung mendatangi rumah Sunhaji di Desa Banyusari, Grabag, Kabupaten Magelang, Rabu pagi, 4 Desember 2024.

Dalam video yang beredar, Gus Miftah memakai kaos putih dibalut jaket bomber hitam duduk di samping Sunhaji.

"Yang saat itu niatnya guyon disalahpersepsikan. Tapi apa pun itu, abah minta maaf sama Kang Sun," kata Gus Miftah.

Momen permintaan maaf tersebut ternyata kembali disorot publik imbas gestur pendiri Pondok Pesantren Ora Aji. Sambil meminta maaf, Gus Miftah meletakkan lengan kanannya di pundak Sunhaji dan menggoyang-goyangkan badan pedagang es tersebut.

Sementara Sunhaji terlihat sedikit menunduk dan hanya mengangguk-angguk saat mendengar pernyataan maaf Gus Miftah.

"Sok-sokan ngrangkul tapi tangannya kayak menekan gitu," ujar akun X @bibforsure.

"Minta maaf apa lagi malak blog?" cuit akun X babyimamonstel.

Di klarifikasi yang lain, Gus Miftah mengaku permintaan maafnya itu disampaikan setelah ditegur oleh Sekretaris Kabinet, Mayor Teddy Indra Wijaya.

"Saya juga sudah ditegur oleh Bapak Seskab untuk lebih berhati-hati dalam menyampaikan pendapat dan pidato di depan masyarakat umum," kata Gus Miftah.

Populer

BANI Menangkan Anak-Anak Soeharto, OC Kaligis: Kami Gugat dan Lawan

Selasa, 03 Desember 2024 | 15:57

Jokowi Tekor Ratusan Miliar di Pilkada Jakarta

Senin, 02 Desember 2024 | 01:26

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Lebih Mulia Dagang Es Teh daripada Dagang Agama

Rabu, 04 Desember 2024 | 06:59

Indahnya Seragam Warna Cokelat

Sabtu, 30 November 2024 | 09:37

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

KPK Usut Debitur Fiktif dalam Kasus PT BPR Bank Jepara Artha

Kamis, 05 Desember 2024 | 14:06

Jokowi dan Keluarga Bakal Masuk Gerindra, Begini Kata Dasco

Kamis, 05 Desember 2024 | 14:01

Oneng Protes Kenaikan PPN 12 Persen Waspada PHK Massal

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:57

GM Bakal Tanggung Beban Usaha Miliaran Dolar AS dari Operasional di China

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:55

Begini Respons Puan soal Anggota Fraksi PDIP Kena Sanksi MKD

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:39

Usai Viral, Gus Miftah Gelar Ngaji Happy Bareng Tukang Es Teh

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:19

APBN Harus Dikelola untuk Kepentingan Rakyat

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:19

Dasco Serahkan ke Prabowo Urusan Pecat Gus Miftah

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:12

UNESCO Tetapkan Pembuatan Sake Jepang sebagai Warisan Budaya Takbenda

Kamis, 05 Desember 2024 | 13:02

Puan Apresiasi Pemilu 2024 Berjalan Damai

Kamis, 05 Desember 2024 | 12:59

Selengkapnya