Berita

Cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu, 27 November 2024/RMOL

Politik

Sikapi Hasil Hitung Cepat, RK Siap Hadapi Putaran Kedua

RABU, 27 NOVEMBER 2024 | 18:21 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Cagub Jakarta nomor urut 1 Ridwan Kamil (RK) menyikapi hasil quick count dari berbagai lembaga survei yang menempatkan paslon dirinya bersama Suswono sementara ada di urutan kedua.

Meski begitu, RK menyatakan kesiapannya untuk menghadapi putaran kedua.

"Tentu harus bersemangat, berkomitmen menjalankan proses kedua ini dengan integritas agar yang terpilih memiliki legitimasi memimpin di Jakarta," kata Ridwan Kamil dalam konferensi pers di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat pada Rabu, 27 November 2024.


Kendati banyak hasil hitung cepat menempatkan pasangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO) sementara di posisi kedua, RK berterima kasih kepada warga yang berpartisipasi dalam pemilu.

RK pun meminta warga Jakarta menjaga kondusifitas dengan menunggu hasil resmi dari Komisi Pemilihan Umum (KPU).

"Tentunya tetaplah menunggu sampai keputusan resmi 16 Desember 2024. Setelah itu, putusan kedua mari kita berkomunikasi lagi, aspirasi-aspirasi tentu akan kita dengar dengan segala bentuk kampanye di putaran kedua tentunya harus lebih baik," imbuhnya.

Perlu diketahui, Pilgub Jakarta memang berbeda dengan pilkada daerah lainnya. Setiap calon yang berlaga harus meraih suara 50 persen plus satu untuk bisa menang satu putaran.

Namun, bila tidak tercapai, maka ada Pilgub Jakarta putaran kedua. Sementara itu, pasangan Pramono Anung-Rano Karno unggul suara versi quick count Saiful Mujani Research and Consulting (SMRC). SMRC memotret pasangan nomor urut 3 itu menang Pilkada DKI Jakarta satu putaran.

Data SMRC hingga pukul 16.32 WIB menunjukkan pasangan Pramono-Rano memperoleh suara dukungan 50.80 persen, unggul tebal dari pasangan nomor urut 2 Ridwan Kamil-Suswono yang memperoleh 39.10 persen, dan pasangan nomor urut 2 Dharma Pongrekun-Kun Wardana 10.09 persen. Data yang masuk mesin tabulasi SMRC sebanyak 83 persen.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya