Berita

Ketua Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Syamsi Hari, saat menghadiri pembukaan Program Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK)/Ist

Politik

Sertifikasi Kompetensi Tenaga Kerja Sejalan dengan Visi Misi Prabowo

SENIN, 25 NOVEMBER 2024 | 21:16 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Sertifikasi kompetensi menjadi langkah strategis untuk meningkatkan daya saing tenaga kerja, baik di dalam negeri maupun di pasar global. 

Program ini tidak hanya memberikan pengakuan resmi atas keterampilan pekerja, tetapi juga sejalan dengan visi-misi Presiden Prabowo Subianto dalam menciptakan SDM unggul yang siap menghadapi tantangan industri modern. 

Demikian disampaikan Ketua Badan Nasional Sertifikasi Profesi (BNSP), Syamsi Hari, saat menghadiri pembukaan Program Sertifikasi Kompetensi Kerja (PSKK) di kawasan PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER), Senin 25 November 2024. 

"Tentu sertifikasi ini dapat mendukung visi dan misi dari Presiden, mengingat kawasan industri belum semua tahu tentang BNSP,  tentang LSP, terkait sertifikasi sehingga ini penting," kata Syamsi.

Program ini diikuti 100 peserta dan melibatkan lima Lembaga Sertifikasi Profesi (LSP). Dengan dukungan BNSP, kawasan SIER diharapkan menjadi model peningkatan kompetensi tenaga kerja di Indonesia.

Kepala Disnakertrans Jawa Timur, Sigit Priyanto, menyebut tingkat pengangguran di Jatim saat ini mencapai 19 persen dan menegaskan sertifikasi kompetensi adalah kunci untuk mengatasi hal tersebut. 

"Kompetensi di era sekarang sangat di perlukan karena jati diri seseorang dikatakan terampil kalau mereka memiliki sertifikasi kompetensi," kata Sigit.

Sementara itu Ketua Kadin Jatim, Adik Dwi Putranto dan Direktur Utama PT SIER, Didik Prasetiyono juga mengapresiasi program ini serta berharap sertifikasi ini dapat diperluas ke lebih banyak sektor di kawasan industri.


Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

PDIP: Terima Kasih Warga Jakarta dan Pak Anies Baswedan

Jumat, 29 November 2024 | 10:39

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

UPDATE

Gegara Israel, World Central Kitchen Hentikan Operasi Kemanusiaan di Gaza

Minggu, 01 Desember 2024 | 10:08

Indonesia Harus Tiru Australia Larang Anak Akses Medsos

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:58

Gaungkan Semangat Perjuangan, KNRP Gelar Walk for Palestine

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:36

MK Kukuhkan Hak Pelaut Migran dalam UU PPMI

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:18

Jet Tempur Rusia Dikerahkan Gempur Pemberontak Suriah

Minggu, 01 Desember 2024 | 09:12

Strategi Gerindra Berbuah Manis di Pilkada 2024

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:53

Kubu RK-Suswono Terlalu Remehkan Lawan

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:40

Pasukan Pemberontak Makin Maju, Tentara Suriah Pilih Mundur dari Aleppo

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:30

Dirugikan KPUD, Tim Rido Instruksikan Kader dan Relawan Lapor Bawaslu

Minggu, 01 Desember 2024 | 08:06

Presiden Prabowo Diminta Bersihkan Oknum Jaksa Nakal

Minggu, 01 Desember 2024 | 07:42

Selengkapnya