Berita

Iskandar Sitorus (kiri) dan Uchok Sky Khadafi/RMOL

Hukum

Dumas Hoaks Jaksa Agung Diterima Bareskrim

KAMIS, 21 NOVEMBER 2024 | 20:09 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Indonesian Audit Watch (IAW) dan Center for Budget Analysis (CBA) menyampaikan pengaduan masyarakat terkait hoaks atau berita bohong Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin ke Bareskrim Mabes Polri.

Dua LSM yang konsen dengan tata kelola pemerintahan yang baik dan bersih itu menilai Burhanuddin menyebar hoaks terkait peristiwa pengepungan Kejaksaan Agung oleh anggota Brimob.

"Jaksa Agung diduga menyampaikan kalimat-kalimat hoax, terlebih Dankorps Brimob menyatakan itu hanya framing," kata Sekretaris Pendiri IAW Iskandar Sitorus di Bareskrim Polri, Jakarta Selatan, Kamis, 21 November 2024.

Iskandar mengatakan Burhanuddin sebagai penyelenggara negara sudah seharusnya tidak melontarkan pernyataan menyesatkan terkait pengepungan Kejagung. Terlebih, Komandan Brimob Polri Komjen Imam Widodo memastikan pernyataan Jaksa Agung adalah framing belaka.

" Tadi kami diterima oleh Dumas dari Kabareskrim ya. Harapan kami agar Bapak Kabareskrim dan teman-teman di sini tentu bisa memproses hal-hal yang sudah kita bawakan, bersama dengan alat bukti tadi," tutur Iskandar.

Di tempat yang sama Direktur CBA Uchok Sky Khadafi menyampaikan harapan agar kepolisian berani melakukan penegakan hukum terhadap Jaksa Agung. Dia mengingatkan hukum jangan tajam ke bawah tumpul ke atas.

"Jangan hanya cepat menangani hoaks ketika dilakukan orang yang tidak punya jabatan, tapi giliran pejabat lambat, nggak berani," kata Uchok.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Emak-emak Antarkan Tahanan "Jokowi dan Iriana" ke KPK

Rabu, 26 Februari 2025 | 16:17

Permainan Jokowi Terbaca Prabowo dan Megawati

Selasa, 25 Februari 2025 | 18:01

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Mengapa KPK Keukeuh Tidak Mau Usut Dugaan Korupsi Keluarga Jokowi?

Selasa, 25 Februari 2025 | 08:02

Selain Kasus Minyak, Perusahaan Anak Riza Chalid Juga Terkait Kasus Jiwasraya

Sabtu, 01 Maret 2025 | 21:50

UPDATE

Puasa Rasa Sejati

Selasa, 04 Maret 2025 | 05:25

Sumber Global Energy Gugat Danka ke Pengadilan

Selasa, 04 Maret 2025 | 05:14

Jauhkan Pertamina dari Kepentingan Partai

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:58

Warga Berebut Gunungan di Tengah Puasa Ramadan

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:42

Menerjang Banjir

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:28

TelkomMetra dan Sipajak Dukung Transformasi Perpajakan Digital

Selasa, 04 Maret 2025 | 04:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Seorang Pria Gantung Diri di Basement Gedung Ombudsman

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:30

Ahok Berupaya Lempar Bola Panas ke Erick Thohir

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:03

Ini Respons Mabes Polri soal Kemewahan Keluarga Kapolda Kalsel

Selasa, 04 Maret 2025 | 02:45

Selengkapnya