Berita

Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka didampingi Penjabat Gubernur Jakarta Teguh Setyabudi saat meninjau banjir rob di Jakarta Utara/Istimewa

Politik

Tinjau Banjir Rob di Jakut, Gibran Minta Pembangunan Tanggul Pantai Dikebut

RABU, 20 NOVEMBER 2024 | 17:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Banjir rob yang kerap terjadi di kawasan Jakarta Utara mendapat perhatian khusus dari Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Hal ini ditunjukkan Gibran saat meninjau kawasan Muara Angke, Penjaringan, Jakarta Utara yang terkena banjir rob dengan didampingi Penjabat Gubernur DKI Jakarta Teguh Setyabudi.

Usai peninjauan, Teguh mengatakan, salah satu penyebab banjir di pesisir Jakarta adalah rob atau meluapnya air laut. Untuk mengatasi hal ini, Pemprov DKI Jakarta akan melakukan percepatan pembangunan tanggul pantai di kawasan Muara Angke.

“Wapres Gibran minta banjir rob bisa segera diatasi, dan masalah utamanya adalah tanggul pantai. Jadi InsyaAllah tahun depan kita segerakan pembangunannya,” kata Teguh, Rabu 20 November 2024.

Teguh menyampaikan kepada Wapres Gibran bahwa Pemprov sudah mengambil langkah cepat dalam mengatasi banjir rob di kawasan pesisir Jakarta Utara. Yaitu pembuatan sodetan untuk mempercepat aliran air masuk ke laut saat air laut pasang. Sodetan ini akan membuat air yang menggenang cepat surut karena langsung dialirkan ke laut.

Dalam tinjauan tersebut, Teguh bersama Gibran juga melihat kondisi jalan dan rumah warga Muara Angke yang terkena dampak banjir rob. 

Sementara itu, Gibran menekankan agar koordinasi berbagai pihak semakin diperkuat sebagai upaya penanganan banjir. Ia mengimbau untuk mempercepat pembangunan infrastruktur pengendali banjir yang terintegrasi, termasuk proyek pembuatan tanggul yang direncanakan untuk melindungi Jakarta dari dampak kenaikan permukaan air laut.

Wapres menilai, penanganan banjir bukan hanya tanggung jawab satu generasi, tetapi warisan yang harus dipersiapkan untuk generasi mendatang. 

Oleh karena itu, setiap langkah harus dirancang dengan visi jangka panjang demi masa depan yang lebih aman dan berkelanjutan.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya