Berita

Timnas Indonesia membuktikan diri sebagai tim Asia Tenggara dengan performa terbaik di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026/PSSI

Sepak Bola

Raih Kemenangan Perdana di Putaran Ketiga, Indonesia Langsung Lewati Torehan Vietnam dan Thailand

RABU, 20 NOVEMBER 2024 | 13:43 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Indonesia akhirnya meraih kemenangan perdana di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia usai mengalahkan Arab Saudi dengan skor 2-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta, pada Selasa malam kemarin, 19 November 2024. Hasil apik ini membuat Indonesia menjadi tim Asia Tenggara terbaik dalam sejarah putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia.

Berkat kemenangan dalam laga keenam ini, Indonesia kini mengoleksi 6 poin dari 6 pertandingan dan menempati peringkat ketiga klasemen sementara Grup C. Enam poin ini merupakan hasil dari 1 kemenangan, 3 hasil imbang, dan 2 kali kalah.

Torehan inilah yang membuat Indonesia menjadi negara Asia Tenggara dengan performa terbaik di sepanjang sejarah putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia. Sebelumnya, belum pernah ada negara Asia Tenggara yang mampu meraih 6 poin pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia.


Pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Vietnam hanya bisa mengumpulkan total 4 poin dari 10 pertandingan. Mereka finis sebagai jurukunci dengan catatan 1 kali menang, sekali imbang, dan 8 kali kalah.

Sementara pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2018, Thailand bahkan hanya bisa membukukan 2 poin dari 10 pertandingan. Dua poin tersebut didapat Thailand dari hasil seri melawan Australia dan Uni Emirat Arab.

Adapun Indonesia masih punya sisa 4 pertandingan di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Artinya, tim besutan Shin Tae-yong ini masih berpeluang menambah koleksi poin mereka untuk memperbesar peluang lolos ke Piala Dunia 2026.

Tim Garuda akan menghadapi Australia dan Bahrain pada Maret 2025. Kemudian China dan Jepang akan jadi dua lawan terakhir Indonesia pada Juni 2025.

Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Dokter Tifa Buka Pintu Perawatan Imun untuk Jokowi

Jumat, 16 Januari 2026 | 18:06

Eggi dan Damai SP3, Roy Suryo dan Dokter Tifa Lanjut Terus

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:45

Seskab Dikunjungi Bos Kadin, Bahas Program Quick Win hingga Kopdes Merah Putih

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:35

Situasi Memanas di Iran, Selandia Baru Evakuasi Diplomat dan Tutup Kedutaan

Jumat, 16 Januari 2026 | 17:20

Melihat Net-zero Dari Kilang Minyak

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:53

SP3 Untuk Eggi Sudjana dan Damai Hari Lubis Terbit Atas Nama Keadilan

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:48

Kebakaran Hebat Melanda Pemukiman Kumuh Gangnam, 258 Warga Mengungsi

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:13

Musda Digelar di 6 Provinsi, Jawa Barat Tuan Rumah Rakornas KNPI

Jumat, 16 Januari 2026 | 16:12

Heri Sudarmanto Gunakan Rekening Kerabat Tampung Rp12 Miliar Uang Pemerasan

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:33

Ruang Sunyi, Rundingkan Masa Depan Dunia

Jumat, 16 Januari 2026 | 15:17

Selengkapnya