Berita

Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Budi Prasetiyo/Ist

Politik

Wujudkan Swasembada Pangan, Pemkab Sumbawa Lanjutkan Program Upland

SELASA, 19 NOVEMBER 2024 | 20:05 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Dukungan penuh pada terwujudnya swasembada pangan dalam Asta Cita Presiden Prabowo Subianto, bakal diberikan Pemerintah Kabupaten Sumbawa, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Salah satu langkah konkretnya, dengan melanjutkan pertanian dataran tinggi atau Program Upland Kementerian Pertanian yang sejauh ini berdampak signifikan terhadap peningkatan produktivitas pertanian. 

"Program Upland telah memberikan kebaikan dan asas manfaat yang sangat berharga bagi petani-petani kita untuk peningkatan kesejahteraan dan peningkatan pendapatan mereka," kata Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa, Budi Prasetiyo dalam keterangannya, Selasa, 19 November 2024.


Dia menjelaskan, meskipun Program Upland akan berhenti dalam waktu beberapa tahun ke depan, pemerintah Kabupaten Sumbawa berencana untuk terus mengembangkan dan melanjutkan program tersebut. 

Dia juga berharap agar para petani dapat mengambil pelajaran berharga dari sistem pertanian yang diterapkan. Khususnya, dalam meningkatkan produktivitas bawang merah di Kabupaten Sumbawa. 

"Kami berharap petani-petani kita akan terus meningkatkan produktivitas, terutama bawang merah, sehingga Kabupaten Sumbawa menjadi penghasil bawang merah terbaik di Indonesia," ujarnya.

Sementara Manajer Program Upland Kementerian Pertanian, Muhammad Ikhwan, mengungkapkan bahwa berbagai kegiatan telah dilaksanakan di Provinsi Nusa Tenggara Barat.

"Kami berharap dapat memudahkan petani dalam meningkatkan produktivitas hasil pertanian mereka," pungkasnya.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

SETARA Institute: Libatkan TNI Berantas Terorisme, Supremasi Sipil Terancam

Senin, 19 Januari 2026 | 16:15

KPK Amankan Uang Ratusan Juta saat OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:11

Kemenkum Harus Aktif Awasi Transisi KUHP

Senin, 19 Januari 2026 | 16:07

KPK Benarkan Tangkap Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 16:01

Noel Cs Didakwa Terima Rp6,52 Miliar Hasil Pemerasan Sertifikasi K3

Senin, 19 Januari 2026 | 15:54

Ada Peluang Revisi UU Pemilu Pakai Metode Omnibus

Senin, 19 Januari 2026 | 15:46

Jangan Batasi Ruang Belajar dan Kerja Diaspora

Senin, 19 Januari 2026 | 15:40

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Penundaan Revisi UU Pilkada Bisa Picu Persoalan Baru

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Pembahasan Revisi UU Pemilu Dibagi Dua Tahapan

Senin, 19 Januari 2026 | 15:19

Selengkapnya