Berita

Direktur Indonesia Budget Center, Ibeth Koesrini (kiri)/RMOL

Politik

Waspada! 45 Persen Paslon Pilkada Ternyata Merangkap Pengusaha

SELASA, 19 NOVEMBER 2024 | 19:55 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Hampir setengah dari pasangan calon kepala daerah yang berkontestasi di Pilkada Serentak 2024 berstatus sebagai pengusaha.

Diungkap Direktur Indonesia Budget Center, Ibeth Koesrini, status cakada yang masih aktif sebagai pengusaha rawan mengeksplorasi sumber daya alam di daerah demi keuntungan pribadi.

"Hampir 45 persen atau sekitar 640 pasangan calon kepala daerah itu pengusaha, dan mayoritas dari sektor konstruksi dan pertambangan.  Jadi ini menimbulkan kekhawatiran konflik kepentingan yang dapat merugikan lingkungan," kata Ibeth, Selasa, 19 November 2024.


Parahnya, eksplorasi para pengusaha di sektor konstruksi dan pertambangan kerap mengabaikan keberlangsungan alam sekitar.

Persoalan lingkungan sejauh ini belum menjadi isi utama dalam kontestasi pemilihan pemimpin di Indonesia, sehingga masyarakat belum begitu peduli untuk memperhatikan latar belakang sosok yang akan mereka pilih.

"Jadi kalau kita amati belum menjadi isu utama di dalam kontestasi. Kayak misalnya waktu pemilu kemarin kita tidak mendengar bahwa itu menjadi isu yang mainstream," turur Ibeth.

Oleh karena itu, Ibeth mengimbau kepada masyarakat yang menjadi pemilih di Pilkada Serentak 2024 agar berhati-hati dalam memilih calon kepala daerah.

"Penting untuk memilih calon pemimpin yang memiliki komitmen kuat terhadap keberlangsungan lingkungan," tutupnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Harga Emas Antam Hari Ini Kembali Pecah Rekor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:12

Kritik Pandji Tak Perlu Berujung Saling Lapor

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:05

AHY Gaungkan Persatuan Nasional di Perayaan Natal Demokrat

Selasa, 13 Januari 2026 | 10:02

Iran Effect Terus Dongkrak Harga Minyak

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:59

IHSG Dibuka Menguat, Rupiah Melemah ke Rp16.872 per Dolar AS

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:42

KBRI Beijing Ajak WNI Pererat Solidaritas di Perayaan Nataru

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:38

Belajar dari Sejarah, Pilkada via DPRD Rawan Picu Konflik Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:31

Perlu Tindakan Tegas atas Konten Porno di Grok dan WhatsApp

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:30

Konflik Terbuka Powell dan Trump: Independensi The Fed dalam Ancaman

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:19

OTT Pegawai Pajak Momentum Perkuat Integritas Aparatur

Selasa, 13 Januari 2026 | 09:16

Selengkapnya