Berita

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD/Ist

Hukum

Mahfud MD Yakini Polri Tak Sandiwara Tangani Judol Komdigi dan Ivan Sugianto

MINGGU, 17 NOVEMBER 2024 | 08:05 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Mantan Menko Polhukam Mahfud MD menanggapi kasus judi online atau judol di Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi) dan pelaku intimidasi salah satu siswa SMA Kristen (SMAK) Gloria 2, Surabaya, Ivan Sugianto.

Mahfud meyakini pengusutan kasus judi online di Komdigi akan menjangkau seluruh pihak yang bertanggung jawab, termasuk pejabat tingkat tinggi yang terlibat. 

“Penanganan kasus judol di Komdigi akan sampai ke otak dan jantung pelaku," kata Mahfud lewat akun X miliknya, Minggu 17 November 2024.


Terkait penangkapan Ivan Sugianto, pelaku yang memaksa seorang siswa SMA untuk bersujud dan menggonggong, Mahfud menyakini tersangka yang ditangkap adalah sosok asli alias bukan pemeran pengganti. 

“Saat pelimpahan ke Kejaksaan, wajah Ivan akan ditunjukkan kepada publik tanpa masker,” ujar mantan Hakim Mahkamah Konstitusi itu.

Mahfud juga memuji langkah Polri yang bekerja secara profesional dalam kedua kasus ini, sejalan dengan prinsip Presisi atau Prediktif, Responsibilitas, dan Transparansi. 

Pernyataan Mahfud ini diharapkan dapat menghapus spekulasi negatif yang beredar di masyarakat. Masyarakat pun diminta untuk terus memantau proses hukum kedua kasus ini agar keadilan benar-benar ditegakkan.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Kesiapan Listrik dan Personel Siaga PLN Diapresiasi Warga

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:51

Megawati Minta Kader Gotong-Royong Bantu Sumatera

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:35

Muannas Peringatkan Pandji: Ibadah Salat Bukan Bahan Lelucon

Sabtu, 10 Januari 2026 | 21:28

Saksi Cabut dan Luruskan Keterangan Terkait Peran Tian Bahtiar

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:53

Rocky Gerung: Bagi Megawati Kemanusiaan Lebih Penting

Sabtu, 10 Januari 2026 | 20:40

Presiden Jerman: Kebijakan Trump Merusak Tatanan Dunia

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:53

Ostrakisme Demokrasi Athena Kuno: Kekuasaan Rakyat Tak Terbatas

Sabtu, 10 Januari 2026 | 19:31

Megawati Resmikan Pendirian Kantor Megawati Institute

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:53

Khamenei Peringatkan Trump: Penguasa Arogan Akan Digulingkan

Sabtu, 10 Januari 2026 | 18:06

NST 2026 Perkuat Seleksi Nasional SMA Kemala Taruna Bhayangkara

Sabtu, 10 Januari 2026 | 17:36

Selengkapnya