Berita

Pemimpin oposisi Partai Demokrat (DP), Lee Jae-myung/Net

Dunia

Pemimpin Oposisi Korea Selatan Divonis Setahun Penjara

JUMAT, 15 NOVEMBER 2024 | 16:50 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Pengadilan Distrik Pusat Seoul memvonis hukuman satu tahun penjara kepada Pemimpin oposisi Partai Demokrat (DP), Lee Jae-myung pada hari Jumat, 15 November 2024.

Mengutip Yonhap News, Lee dinyatakan bersalah karena membuat pernyataan palsu sebelum pemilihan presiden 2022 yang melanggar Undang-Undang Pemilihan Pejabat Publik.

Putusan tersebut akan mencabut kursi parlemen Lee dan melarangnya mencalonkan diri dalam pemilihan presiden berikutnya pada tahun 2027.

Setelah mengikuti sidang, Lee mengaku akan mengajukan banding atas keputusan pengadilan tersebut.

"Saya akan mengajukan banding. Dimulai dengan fakta-fakta dasar, ini adalah kesimpulan yang sulit diterima," ujarnya dalam konferensi pers.

"Masih ada dua pengadilan lagi di dunia nyata, dan pengadilan opini publik dan sejarah bersifat abadi," kata dia lagi yang tampaknya merujuk pada rencana untuk membawa kasus tersebut ke Mahkamah Agung.

Lee, yang kalah tipis dari Presiden Yoon Suk-yeol dalam pemilihan 2022, menghadapi setidaknya empat persidangan setelah didakwa atas beberapa tuduhan pidana termasuk penyuapan dan korupsi.

Yoon juga menghadapi serangkaian kontroversi, termasuk tuduhan penyalahgunaan pengaruh bersama istrinya.

Hasil sidang hari ini, pengadilan menemukan bahwa Lee melanggar undang-undang pemilu dengan membuat pernyataan palsu sebagai kandidat presiden pada tahun 2021 bahwa ia tidak mengenal seorang pejabat kota yang bertanggung jawab atas proyek pembangunan.

Pejabat yang dimaksud adalah mendiang Kim Moon-ki, mantan eksekutif Seongnam Development Corporation, yang berada di balik proyek pembangunan yang sarat korupsi di Seongnam.

Lee juga dituduh membuat klaim palsu selama audit parlemen pada tahun 2021 tentang proyek pengembangan lahan di Seongnam tempat ia menjabat sebagai wali kota.

Dia merupakan wali kota Seongnam dari tahun 2010 hingga 2018 sebelum menjadi gubernur provinsi Gyeonggi dan anggota parlemen.

Lee, yang secara luas diharapkan akan mencalonkan diri dalam pemilihan presiden 2027, selamat dari serangan pisau pada bulan Januari ketika ia ditikam di leher oleh seorang pria dan menjalani operasi.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

Tarik Wisatawan Lewat Jelajah Wisata Religi di Jakarta

Minggu, 09 Maret 2025 | 15:07

Arief Poyuono Prediksi PSI Bubar 2029

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:49

Manuver Tak Biasa, Rusia Manfaatkan Jalur Pipa Gas Tua dalam Perang Ukraina

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:43

Jubir Militer Israel Daniel Hagari Gagal Naik Jabatan hingga Dipecat

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:25

Partai Buruh Bakal Gelar Aksi Lima Hari di Pabrik Sritex

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:20

Bertepatan Ramadan, Tom Lembong: Rabu Abu Tahun Ini Ekstra Spesial

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:08

Menteri KP dan Gubernur Jakarta Sambut Sekjen Partai Komunis Vietnam

Minggu, 09 Maret 2025 | 14:04

Ceramah di Masjid ITB, Anies Ajak Generasi Muda Tetap Kritis

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:58

Masyarakat Pesisir Rugi Besar Akibat Kasus Pagar Laut

Minggu, 09 Maret 2025 | 13:40

Kerry Riza Jadi Tumbal Riza Chalid

Minggu, 09 Maret 2025 | 12:58

Selengkapnya